"Ketika kita mengarungi lautan ekonomi global yang berombak dan menghadapi berbagai risiko maupun tantangan, sudah sepantasnya kita bersatu di kapal ini untuk memetakan arah pembangunan dan kerja sama di masa depan," kata Xi.
APEC telah menghadapi tantangan yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam beberapa tahun terakhir, mulai dari friksi perdagangan hingga ketegangan geopolitik.
Dengan latar belakang tersebut, Xi secara konsisten memperjuangkan multilateralisme sejati serta memperingatkan agar tidak terjadi antagonisme dan konfrontasi. "Asia-Pasifik bukanlah halaman belakang siapa pun dan tidak boleh menjadi arena adu kekuatan besar," tegas Xi dalam pertemuan APEC di Bangkok pada 2022.
Dalam Pertemuan Pemimpin Ekonomi APEC ke-30 yang digelar di San Francisco tahun lalu, Xi mengajukan sebuah pertanyaan kritis: "Ke mana arah kerja sama Asia-Pasifik dalam 30 tahun ke depan?" Dan dia telah memberikan jawaban dengan wawasan China, yakni membangun komunitas Asia-Pasifik dengan masa depan bersama.
"Komunitas" selalu menjadi kata kunci kebijakan luar negeri Xi. Dalam debutnya di APEC pada 2013, Xi mendesak perekonomian-perekonomian anggota APEC untuk memperkuat "rasa kebersamaan akan nasib bersama."
Lima tahun kemudian di Port Moresby, Xi menganjurkan untuk bersama-sama membangun "komunitas dengan masa depan bersama di Asia-Pasifik" guna mengatasi berbagai tantangan bersama.
Pada 2020, di saat dunia bergulat dengan pandemi dan dampak ekonominya, Xi, ketika menghadiri pertemuan tahunan APEC via tautan video, menguraikan visinya untuk membangun komunitas Asia-Pasifik dengan masa depan bersama yang bercirikan keterbukaan dan inklusivitas, pertumbuhan yang digerakkan oleh inovasi, konektivitas yang lebih besar, dan kerja sama yang saling menguntungkan.
Dalam pertemuan 2020, para anggota APEC mengadopsi Visi Putrajaya 2040 sebagai kerangka kerja panduan untuk pekerjaan di masa depan, yang menyerukan penciptaan komunitas Asia-Pasifik yang terbuka, dinamis, tangguh, dan damai.
Saat Xi siap bergabung dengan para pemimpin Asia-Pasifik lainnya dalam diskusi yang mengusung tema "Empower. Include. Grow", kalangan pengamat menetapkan harapan mereka terhadap pertemuan mendatang di Lima.
"Peran APEC dalam memfasilitasi dialog di antara para pemimpin politik dan ekonomi menjadi makin krusial di tengah meningkatnya proteksionisme dan pemisahan ekonomi (economic decoupling)," ujar Hans Hendrischke, profesor bisnis dan manajemen China di Fakultas Bisnis Universitas Sydney.
China selalu aktif dalam mendorong perekonomian emerging market dan negara berkembang di kawasan Asia Pasifik untuk mewujudkan pembangunan yang lebih efisien, ujar Dora Isabel Gonzalez, seorang peneliti di Faculty of Higher Studies of the National Autonomous University of Mexico di Acatlan.
"Saya yakin kunjungan Presiden Xi ke Peru akan sangat mendorong kerja sama ekonomi, perdagangan, dan investasi serta pembangunan berkelanjutan di kawasan Asia Pasifik dan bahkan di seluruh dunia," ujar Gonzalez.
Pewarta: Xinhua
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2024