Jakarta (ANTARA News) - Kasus kejahatan dengan cara menghipnotis korban seorang pemudik tujuan Brebes, Jawa Tengah, terjadi di kawasan Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Sabtu.

Menurut Komandan Regu A Kepolisian Sub Sektor Terminal Kampung Rambutan Aiptu Suratno, kasus hipnotis tersebut merupakan kasus kriminal pertama yang terjadi di kawasan Terminal Kampung Rambutan sepanjang H-7 sampai hari ini (memasuki H+4).

"Secara umum keadaan masih aman. Sebelumnya tidak ada laporan kasus kriminal yang masuk ke pihak kami," tutur dia.

Ia mengatakan petugas dari Kepolisian Sub Sektor Terminal Kampung Rambutan langsung merespon tindakan kriminal itu dengan menawarkan untuk melaporkan kasus tersebut ke Polsek Ciracas namun korban menolak.

"Dia memilih untuk pulang ke tempat kerabatnya di Serang, Banten, dan kami menuruti permintaan korban", ujarnya.

Korban bernama Kusno Supriyanto (20) yang hendak kembali ke rumahnya di Brebes, Jawa Tengah, dari Terminal Kampung Rambutan.

"Semua barang yang saya bawa hilang, termasuk uang, KTP, dan ijasah," kata Kusno.

Menurut dia, modus hipnotis tersebut bermula dari obrolan ramah tamah sampai akhirnya dia diajak ke luar kawasan terminal dan kemudian tanpa korban sadari dia ditinggalkan sendirian.

Menanggapi hal ini, Perwira Pengendali Pos Pengamanan Terminal Kampung Rambutan Ipda Rumalik mengatakan pihaknya sudah terus mengimbau kepada para pemudik agar selalu berhati-hati apalagi puncak arus balik sudah dekat.

"Kasus hipnotis ini biasanya mengincar orang-orang ling-lung dan yang baru datang ke Jakarta," ujar dia.

(G003/Z002)

Pewarta: Michael T.A Siahaan
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014