Jakarta (ANTARA) - Pertunjukan musik "Super Soundtrack in Jakarta" siap menghadirkan deretan OST K-Drama populer yang akan dibawakan oleh Addie MS dan Twilite Orchestra bersama Kim Na-young, Gaho, serta Putri Ariani pada 25 Januari 2025 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.
 
Dalam keterangan resminya di Jakarta, Kamis, "Super Soundtrack in Jakarta" akan menampilkan lagu-lagu dari drama populer Korea Selatan, seperti "King the Land", "Our Beloved Summer", "Crash Landing on You", "When the Camellia Blooms", "Descendants of the Sun", dan lainnya. Acara tersebut digelar oleh penyelenggara TipTip bersama Most Contents.
 
"Melalui konser ini, kami ingin membawa penonton ke momen-momen ikonik K-Drama melalui persembahan aransemen orkestrasi yang berbeda, hasil kolaborasi antara musisi Indonesia dan Korea," kata Addie MS sebagai komposer dan konduktor Twilite Orchestra.

Putri Ariani selaku salah satu penampil menambahkan, "Pertunjukan ini bagi saya bukan hanya soal membawakan lagu, tetapi juga merayakan cerita dan musik K-Drama yang berhasil menyatukan kita semua".

Baca juga: Legenda disko Boney M. siap gelar konser 50 tahun berkarier di Jakarta
Daftar harga tiket pertunjukan musik "Super Soundtrack in Jakarta" yang akan digelar pada 25 Januari 2025 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. (ANTARA/HO-TipTip)


Baca juga: Konser "September Selalu Ceria" hasilkan Rp2 M untuk beasiswa
 
Untuk menyaksikan "Super Soundtrack in Jakarta", penonton dapat membeli tiket mulai tanggal 14 November 2024 pukul 13:00 WIB melalui laman situs resmi http://kdramakonser.tiptip.id/.
Tiket dijual mulai dari harga Rp800 ribu hingga Rp3.5 juta (sebelum pajak dan biaya admin). Informasi selengkapnya, kunjungi media sosial resmi penyelenggara @tiptipid.

Baca juga: Alan Walker warnai malam Jakarta di konser Walkerworld 2024

Baca juga: Putri Ariani jadi penampil pembuka di konser Alan Walker Jakarta
 

Pewarta: Vinny Shoffa Salma
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2024