Jakarta (ANTARA/JACX) - Sebuah unggahan di media sosial X menarasikan Menteri Koperasi Budi Arie akan membongkar semua rahasia negara apabila dirinya dipecat.

Berikut narasi dalam unggahan tersebut :

“BERANI PECAT SAYA, SAYA BONGKAR SEMUA RAHASIA NEGARA”

Budie Arie Setiadi Menteri Menkomminfo"

Namun, benarkah Budi Arie mengancam akan membongkar semua rahasia negara apabila dirinya dipecat?

Unggahan yang menarasikan Budi Arie mengancam akan membongkar semua rahasia negara apabila dirinya dipecat. Faktanya, tidak ada pernyataan Budi Arie dengan narasi seperti unggahan tersebut. (X)

Penjelasan :

ANTARA tidak menemukan pernyataan resmi dari Budi Arie yang mengancam akan membongkar semua rahasia negara apabila dirinya dipecat selama dirinya menjabat sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) maupun sebagai Menteri Koperasi (Menkop).

Foto yang terdapat dalam infografis tersebut serupa dengan foto Utamanews yang berjudul "Wamendes PDTT: KKB Tidak Berhak Terima Dana Desa". Dalam unggahan tersebut, Wakil Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal, Transmigrasi, dan Daerah Tertinggal (Wamendes PDTT), Budi Arie Setiadi, pada Minggu (14/3/2021) mengatakan, Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) tidak berhak mendapat dana desa.

Budi Arie Setiadi merespons positif langkah kepolisian yang menangkap sejumlah mantan anak buahnya di Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) atas tuduhan terlibat dalam judi online.

"Bagus itu, sebagai langkah aparat penegak hukum kita apresiasi," katanya dilansir dari ANTARA.

Cek fakta: Cek fakta, video tumpukan uang diruang staf khusus Kominfo

Cek fakta: Cek fakta, Menteri Amerika sebut Kominfo sibuk urus Palestina

Baca juga: Kementerian Komdigi tutup tiga akun medsos yang promosikan judi online

Pewarta: Tim JACX
Editor: Indriani
Copyright © ANTARA 2024