Yerusalem (ANTARA News) - Israel menolak proposal gencatan senjata Menteri Luar Negeri Amerika Serikat John Kerry sehingga memupus harapan berakhir cepatnya konflik Gaza yang sudah menewaskan 850 warga Palestina.
Upaya internasional untuk menciptakan gencatan senjata kemanusiaan di Gaza meningkat setelah ketegangan juga meletus di Tepi Barat di mana lima warga Palestina terbunuh senjata pasukan Israel.
Channel 1 Israel melaporkan bahwa kabinet kemanan Perdana Menteri Benjamin Netanyahu dengan suara bulat menolak proposal gencatan senjata dari Menteri Luar Negeri AS itu.
Kerry yang mengetuai upaya internaisonal untuk mencapai gencatan senjata berkata pada jumpa pers di Kairo bersama dengan Sekjen PBB Ban Ki-moon bahwa kedua pihak punya terminologi sama untuk menyepakati gencatan senjata namun menambahkan bahwa mereka punya keranga fundamental untuk gencatan senjata itu.
AS bekerjasama dengan Mesir dalam membuat rancangan yang disebut para diplomat akan menjadi pemulus bagi tugas kemanusiaan dalam konflik maut Israel-Hamas menjelangan pembicaraan masalah-masalah kunci, demikian Reuters.
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014