Ketua KPU DKI Jakarta Sumarno di Jakarta, Kamis, mengatakan rapat pleno akan berlangsung esok Jumat di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat.
Ia mengatakan KPU di lima wilayah kota dan satu kabupaten di provinsi DKI Jakarta telah selesai menggelar rapat pleno kemarin (16/7) meskipun jadwal yang disiapkan hingga hari ini.
"Semua KPU kota dan kabupaten di DKI Jakarta sudah menyelesaikan pleno rekapitulasi. KPU Kepulauan Seribu yang paling cepat selesai," katanya.
KPU DKI Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Utara, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur juga telah menyelesaikan rapat pleno.
"Seluruh KPU menuntaskan pleno dalam sehari. Kotak suara yang terakhir masuk ke KPU DKI dari Kota Jakarta Timur," katanya.
Meski sudah mengetahui hasil penghitungan suara tiap kabupaten dan kota di DKI Jakarta, Sumarno menolak membeberkan hasilnya.
Sebaiknya, kata dia, hasil penghitungan suara tingkat Provinsi DKI Jakarta dirilis setelah pleno rekapitulasi esok (18/7) yang akan dimulai pukul 14.00 WIB dan terbuka untuk umum.
Rapat tersebut akan dihadiri penyelenggara pemilu, saksi pasangan capres dan cawapres, pengurus partai politik, stakeholder terkait dan pemantau pemilu.
"Masyarakat bisa datang dan mengawasi proses penghitungan suara," katanya, namun hanya saksi pasangan capres dan cawapres serta anggota Bawaslu yang memiliki hak bicara.
Pewarta: Helti Marini Sipayung
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014