Pekanbaru, Riau (ANTARA News) - Dinas Perhubungan Riau menyatakan, delapan maskapai yang beroperasi di Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru, siap mengangkut pemudik Lebaran 2014, yang diperkirakan berjumlah 90.850 orang.
"Kami telah berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait, terutama PT Angkasa Pura II selaku pengelola Bandara Internasional SSK II Pekanbaru, dalam menyambut musim mudik Lebaran kali ini," ujar Kepala Dinas Perhubungan Riau,Adizar, di Pekanbaru, Kamis.
Menurut dia, kedelapan maskapai penerbangan itu Garuda Indonesia, Lion Air, Batik Air, Citilink, Air Asia, Firefly, Silk Air, dan Susy Air.
Pewarta: Muhammad Said
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2014