Jakarta (ANTARA) - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan akan membahas penurunan harga tiket pesawat domestik dengan Kementerian Perhubungan, salah satu upaya mendorong pariwisata di Indonesia.

Penyanyi senior Dina Mariana Heuvelman, yang berkarier sejak tahun 1970an, meninggal dunia pada usia 59 tahun.

Berikut rangkuman informasi dari gaya hidup, teknologi, hiburan, dan otomotif yang pada Minggu (3/11) hangat dibaca dan masih relevan selengkapnya:

1. Pemerintah bahas penurunan harga tiket pesawat domestik

Dia menegaskan bahwa Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat akan tetap ada atau tidak dibubarkan, meski pimpinan satgas saat pembentukan, yakni Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, sudah tidak lagi menjabat.

2. Apa dampak menunda waktu sarapan bagi kesehatan?

Seorang kreator digital dari India Dr. Steven Gundry, seperti dilaporkan laman The Indian Express, Sabtu (2/11), mengatakan memundurkan jam sarapan menjadi pukul 10.00-11.00 bisa bermanfaat bagi kesehatan, yaitu meningkatkan fleksibilitas metabolisme dan bahkan memperpanjang usia.

3. Kemkomdigi tindak akun pemengaruh dan blokir ribuan konten judi online

Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) mengintensifkan upaya pemberantasan judi online di Indonesia dengan memblokir konten dan menindak akun yang berafiliasi dengan judi online.

4. Prototipe Xiaomi SU7 Ultra pecahkan rekor putaran Nurburgring

Prototipe Xiaomi SU7 Ultra menjadi mobil listrik empat pintu tercepat di sirkuit arena balap yang menjadi patokan uji mobil dunia Nurburgring, Jerman.

5. Penyanyi senior Dina Mariana meninggal dunia

Dina Mariana meninggal di Rumah Sakit MRCCC Siloam Semanggi, Jakarta, pukul 14:41 Waktu Indonesia Barat (WIB).

Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Natisha Andarningtyas
Copyright © ANTARA 2024