...hasil sharing informasi ini ada beberapa hal yang bisa kami adopsi dan bisa kita follow up untuk meningkatkan pelayanan di Biro Humas Kemensos...
Kabupaten Bogor (ANTARA) - Kementerian Sosial (Kemensos) RI mempelajari layanan informasi dari Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Bogor, Jawa Barat, untuk mengoptimalkan pengelolaan layanan tersebut di Kemensos.

Ketua Pokja Hubungan Antar Lembaga Kemensos RI Devi Ratna di Cibinong, Jumat, mengungkapkan kunjungan ke Kantor Diskominfo Kabupaten Bogor untuk mengadopsi sistem layanan yang sudah berjalan secara baik.

Ia menjelaskan indeks keterbukaan informasi di Kabupaten Bogor cukup tinggi. Hal itu menjadi pertimbangan Kemensos RI untuk berbagi informasi dengan Diskominfo Kabupaten Bogor.

Tak hanya itu Devi menilai bahwa pengelolaan persandian dan statistik yang dilakukan Diskominfo Kabupaten Bogor juga berjalan cukup baik.

Baca juga: Kemensos luncurkan layanan daring untuk informasi penggalangan donasi

“Ini pertemuan berharga bagi kami, hasil sharing informasi ini ada beberapa hal yang bisa kami adopsi dan bisa kita follow up untuk meningkatkan pelayanan di Biro Humas Kemensos, karena Biro Humas sebagai corong dalam meningkatkan citra positif pemerintah,” ungkap Devi.

Sementara Kepala Bidang Persandian dan Statistik Diskominfo Kabupaten Bogor Iskandar Zulkarnain menerangkan hingga saat ini pihaknya terus berupaya menyediakan akses dan meningkatkan kualitas informasi kepada masyarakat mengingat luasnya wilayah Kabupaten Bogor.

“Informasi yang kami berikan bisa membangun mekanisme kehumasan yang baru di Kemensos RI, kita senantiasa bekerja dengan tim, baik pengelolaan informasi, membangun infrastruktur IT, membangun aplikasi, hingga pengamanan informasinya,” kata Iskandar.

Baca juga: Pemkab Bogor: Keterbukaan informasi pondasi utama kebijakan publik

Pewarta: M Fikri Setiawan
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2024