Sofia (ANTARA News) - Kapten Bulgaria Stilian Petrov telah mundur dari tim setelah menang tipis 1-0 dari Luxemburg di kualifikasi Euro 2008. Gelandang Aston Villa tersebut pergi menuju Inggris setekah pertandingan hari Rabu dan tidak akan kembali ke Sofia untuk bergabung dengan Tim Kamis mendatang, demikian dilaporkan stasiun radio Bulgaria, Gong. Gelandang berusia 27 tahun itu, yang telah mencetak tujuh gol dalam 66 penampilan bagi Bulgaria dan menjadi kapten sejak April 2003, diduga akan secara resmi mengumumkan keputusannya untuk mengundurkan diri dari sepakbola internasional hari Sabtu. Pelatih Hristo Stoichkov mengatakan ia sudah mendengar tentang keputusan kapten itu, tetapi ia masih berharap Petrov akan mempertimbangkan lagi keputusannya. "Saya harap Petrov akan berubah pikiran. Jangan lupa bahwa saya sendiri sudah mengundurkan diri dan kembali lagi untuk membantu tim nasional," kata Stoichkov. Kepala Persatuan Sepakbola Bulgaria, Borislav Mihaylov menambahkan, "Itu terlalu buruk. Saya harap itu hanya emosi sementara," katanya kepada AFP. (*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006