Jakarta, (ANTARA News) - Hasil hitung cepat atau quick count yang dilakukan Radio Republik Indonesia dengan total data yang masuk sebesar 75,85 persen menunjukkan pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla unggul sementara sebesar 52,16 persen.
Sementara itu pasangan Prabowo-Hatta memperoleh suara sebesar 47,84 persen.Jumlah data Tempat Pemungutan Suara yang masuk sebanyak 1.524, dari total 2.000 TPS.
Pilpres 2014 diikuti dua pasangan capres-cawapres yaitu Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Joko Widodo-Jusuf Kalla.
Prabowo Subianto-Hatta Rajasa didukung enam partai seperti Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, PKS, PPP, dan PBB.
Sedangkan pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla didukung lima partai, seperti PDI Perjuangan, PKB, Partai Nasional Demokrat, Partai Hanura, dan PKP Indonesia.
Pewarta: Imam Budilaksono
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2014