Hal itu disampaikan Pramono usai debat kedua Pilkada Jakarta 2024 di Beach City Internasional Stadium (BCIS), Jakarta Utara, Minggu (27/10) malam.
Baca juga: Cawagub Jakarta pertahankan zonasi dan perbaiki kesejahteraan pendidik
Pramono menyebutkan, saat ini tempat wisata di Jakarta sudah semakin berkembang, seperti di berapa tempat swasta di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK).
Pada salah satu segmen debat Pilkada Jakarta 2024, Pramono mengatakan, saat Kang Emil menjadi calon gubernur Jawa Barat pada 2018 silam berencana membangun Disneyland di Cikarang, Kabupaten Bekasi.
Seribu. Untuk itu Pramono mempertanyakan komitmen Kang Emil sebagai pejabat publik.
Baca juga: Ini kata Rano soal hunian TOD sebagai jurus menekan inflasi di Jakarta
Tema yang diangkat dalam debat kedua yakni "Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial". Tema ini terbagi atas enam subtema, yakni infrastruktur terintegrasi dan pelayanan dasar prima, pendidikan dan kesehatan.
Kemudian penanganan ketimpangan sosial, pembangunan ekonomi digital dan UMKM, lalu, pariwisata dan ekonomi kreatif serta inflasi bahan pokok.
Peserta debat tersebut adalah pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), paslon nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana (Dharma-Kun) dan paslon nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel).
Sebelumnya, debat pertama digelar di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (6/10) malam dengan tema "Penguatan SDM dan Transformasi Jakarta menjadi Kota Global". Debat tahap ketiga Pilkada Jakarta direncanakan pada 17 November 2024.
Pewarta: Siti Nurhaliza
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024