Sekretaris Umum PSAWI Sulsel Ismail Sellery, di Makassar, Rabu, mengatakan penunjukan Makassar selaku tuan rumah karena dinilai paling siap. Pemilihan Makassar juga tak lepas dari proses pembinaan dan sejarah Makassar sebagai daerah lahirnya cabang ski air Indonesia.
"Pengalaman kita sebagai penyelenggara sejumlah kejuaraan baik bertaraf lokal dan nasional menjadi salah satu pertimbangan. Kami tentu bersyukur dengan kepercayaan pusat untuk melaksanakannya di Makassar," jelasnya.
Untuk pelaksanaan kejuaraan Asian ini, kata dia, pada awalnya direncanakan di Padang, Sumatera Barat. Namun karena beberapa hal sehingga akhirnya diputuskan dilaksanakan di Makassar.
Kejuaraan ski air Asia ini, kata dia, akan mempertandingkan sejumlah kategori lomba di antaranya slalom, trick, jumping, over all, dan wakeboard. Selain kategori wakeboard, seluruh nomor yang dipertandingkan tidak berbeda dengan yang ada di kejurnas.
Menurut dia, setiap peserta yang tampil harus memenuhi persyaratan yang ditetapkan yakni menggunakan sistem peringkat. Artinya tidak semua yang mendaftarkan diri bisa diakomodir dan berpartisipasi dalam kejuaraan tersebut.
"Seperti halnya tenis yang memiliki peringkat, para peserta yang akan tampil juga harus melewati berbagai persyaratan. Artinya kejuaraan ini hanya bisa diikuti atlet yang sudah memiliki jam terbang dan peringkat terbaik di Asia," katanya.
Ketua Bidang Pembinaan Prestasi KONI Sulsel Nukhrawi Nawir, berharap Pengprov persatuan Ski Air dn Wakeboard Indonesia (PSAWI) Sulsel bisa menjalankan amanah dan kepercayaan yang diberikan dengan menjadi penyeleggara yang sukses.
Untuk kejuaraan tingkat nasional, pihaknya jga mengakui bahwa Pengprov PSAWI Sulsel sudah sering menjadi penyelenggara. Namun untuk kejuaraan Asia yang levelnya lebih tinggi tentu menjadi tantangan tersendiri.
Terkait potensi atlet tuan rumah bisa meperkuat timnas Indonesia di ajang tersebut, pihaknya juga cukup yakin. Apalagi Sulsel memiliki atlet yang sudah cukup berpengalaman tampil di kejuaraan internasional seperti Amanda Salsabila.
"Kita tentu mendukung pelaksanaan ini sehingga bisa berjalan sukses," kata Mantan Sekretaris Umum KONI Sulsel tersebut.
Pewarta: Abd Kadir
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2014