Yogyakarta (ANTARA News) - PT Kereta Api Indonesia akan memberikan potongan harga (diskon) sebesar Rp7.500 per tiket untuk pembelian tiket secara online atau di agen eksternal mulai 1 Juli 2014.
"Potongan harga akan diberikan untuk tiket kereta jarak menengah dan jarak jauh di semua kelas," kata Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi VI Yogyakarta Bambang Setiyo Prayitno di Yogyakarta, Selasa.
Menurut dia, masyarakat hanya perlu melakukan pemesanan tiket di luar loket yang berada di stasiun dan potongan harga akan diberikan secara otomatis untuk setiap tiket yang dipesan.
Kebijakan pemberian potongan harga tersebut dilakukan untuk mendekati pelanggan kereta api dan memudahkan pelanggan memperoleh tiket karena masyarakat tidak perlu datang jauh-jauh ke stasiun hanya untuk membeli tiket.
Berbagai agen eksternal penjualan tiket kereta api yang bisa diakses oleh masyarakat di antaranya adalah minimarket seperti Indomaret, Alfamart, Alfa Ekspress, kantor dan agen pos, pegawaian, Tiki JNE atau pembelian online melalui tiket.kereta-api.co.id; tiketkai.com; tiket.com atau paditrain.com.
Masyarakat juga bisa melakukan pembelian tiket melalui aplikasi pada telepon selular seperti Blackberry atau telepon yang menggunakan sistem operasi android.
Pembelian juga bisa dilakukan melalui "payment poin" yaitu "contact center" 121, Aerotiket, Oke Tiket, FinChannel, jaringan Fastpay BMW, PPOB BRI Delaprasta, jaringan Via Travel, dan jaringan I-Zone.
"Masyarakat bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk membeli tiket dengan harga yang terjangkau. Terlebih, tiket untuk arus mudik dari Solo dan Yogyakarta masih tersedia sejak H-9 Lebaran," katanya.
Pemesanan tiket melalui agen eksternal tersebut juga harus tetap memperhatikan kesesuaian nama yang tercetak di tiket dengan nama penumpang yang berangkat.
Penumpang yang telah melakukan pemesanan online bisa menukarkan kode booking di stasiun-stasiun yang sudah online di wilayah Daerah Operasi VI Yogyakarta seperti Stasiun Jenar, Wates, Yogyakarta, Lempuyangan, Maguwo, Brambanan, Klaten, Solo Jebres, Sukoharjo, Sragen, Purwosari, Wonogiri dan Salem.
PT KAI, lanjut dia, juga sudah menyiapkan fasilitas cetak tiket mandiri yang berada di Stasiun Yogyakarta, Lempuyangan dan Solo Balapan.
Berdasarkan data, penjualan tiket arus mudik dari Solo atau Yogyakarta menuju Jakarta dan Bandung untuk keberangkatan 18--30 Juli baru terjual sekitar 40 persen, sedangkan tujuan Surabaya masih tersisa sekitar 30 persen.
(E013/I006)
Pewarta: Eka Arifa Rusqiyati
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014