pada pagi hari cuaca seluruh wilayah DKI Jakarta berawan tebalJakarta (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan wilayah Jakarta Utara dan Jakarta Timur diguyur hujan ringan pada siang hari.
Dalam laman resminya bmkg.go.id disebutkan pada pagi hari cuaca seluruh wilayah DKI Jakarta berawan tebal.
Baca juga: DKI terapkan inovasi pengendali banjir di kawasan yang kerap terendam
Kemudian pada siang hari, beberapa wilayah masih berlanjut berawan tebal. Hanya Jakarta Utara dan Jakarta Timur yang mengalami hujan.
Baca juga: DKI terapkan inovasi pengendali banjir di kawasan yang kerap terendam
Kemudian pada siang hari, beberapa wilayah masih berlanjut berawan tebal. Hanya Jakarta Utara dan Jakarta Timur yang mengalami hujan.
Sore harinya, sebagian wilayah DKI Jakarta berawan tebal. Jakarta Utara, Jakarta Timur, dan Jakarta Selatan hujan ringan.
Baca juga: DKI terus lanjutkan infrastruktur pengendali banjir pada anggaran 2024
Baca juga: DKI terus lanjutkan infrastruktur pengendali banjir pada anggaran 2024
Pada malam hari, wilayah yang dilanda hujan ringan yakni Jakarta Timur, Jakarta Selatan, dan Jakarta Barat. Sebagian lainnya berawan tebal.
Dini hari, semua wilayah DKI Jakarta diselimuti cuaca cerah berawan.
Baca juga: Pemprov DKI tengah menuntaskan sejumlah proyek pengendali banjir
Baca juga: Pemprov DKI tengah menuntaskan sejumlah proyek pengendali banjir
Suhu di DKI Jakarta diperkirakan berkisar antara 28 hingga 29 derajat Celcius. BMKG juga menyatakan bahwa kecepatan angin berkisar 3-14 kilometer (km) per jam.
Pewarta: Luthfia Miranda Putri
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2024