Jakarta (ANTARA) - Musisi dan pencipta lagu Baskara Putra yang terkenal dengan mononim Hindia merilis lagu berjudul "Cincin" pada 7 Juli 2023 dari album keduanya bertajuk "Lagipula Hidup Akan Berakhir" bagian pertama yang berisi 14 lagu.

Lagu "Cincin" berkisah tentang perjalanan naik-turunnya suatu hubungan yang mandek karena berhadapan dengan berbagai tantangan, termasuk kekerasan domestik dan kesulitan finansial.

Lagu "Cincin" diciptakan sendiri oleh Hindia dan produksi musiknya dikerjakan bersama produser rekaman Enrico Octaviano, penabuh drum grup musik Lomba Sihir, dengan pengarah vokalnya adalah penyanyi Gamaliel Tapiheru dari grup vokal GAC.

Video lirik ofisial untuk lagu 'Cincin' oleh Baskara Putra (Hindia) yang diproduksi oleh Sun Eater Studio telah mencapai lebih dari 32,8 juta kali pemutaran di Youtube.

Baca juga: Lirik lagu "Rumah ke Rumah", pencarian Hindia akan tempat pulang

Lirik lagu "Cincin" sebagai berikut:

Kau bermasalah jiwa
Aku pun rada gila Jodoh akal-akalan neraka kita bersama
Kau langganan menangis
Lakimu muntah-muntah Begitu terus sampai Iblis tobat dan sedekah

Terkadang rasanya leher terbakar hingga pagi Seperti aku hidup berpasangan dengan api Berhenti ulangi psikolog dan terapi Aku isi bensin kita coba lagi

Tapi sebelumnya
Sejuta sayang untukmu cinta Karena aku pun bola panas juga
Kadang lebih atau sama parahnya
Dan jika bicara tentang masa depan
Aku pun bingung tak punya tebakan Lagu cinta untuk akhir dunia
Lihat kami nyanyikan ini bersama

Semoga hidup kita terus begini-gini saja Walau sungai meluap dan kurs tak masuk logika Semoga kita mencintai apa adanya Walau katanya sekarang ku bisa masuk penjara

Satu persatu hari per hari Yang menyakiti benahi lagi Perihal esok 'tuk nanti dulu Perihal cincin ku cari waktu

Persetan kata siapa
Mau bilang apa tak guna Mereka hanya tahu namamu
Mereka takkan jadi diriku
Persetan aturan cinta
Tak tertulis di atas batu Apa kau ingin menjadi benar atau ingin menjadi muda

Semoga hidup kita terus begini-gini saja Walau sungai meluap dan kurs tak masuk logika Semoga kita mencintai apa adanya Walau katanya sekarang ku bisa masuk penjara

Persetan kata siapa
Mau bilang apa tak guna Mereka hanya tahu namamu
Mereka takkan jadi diriku
Persetan aturan cinta
Tak tertulis di atas batu Apa kau ingin menjadi benar atau kau ingin menjadi muda
Lagu cinta untuk akhir dunia Sekarang bantu aku nyanyikan ini bersama

Semoga hidup kita t'rus begini-gini saja Walau sungai meluap dan kurs tak masuk logika Semoga kita mencintai apa adanya Walau katanya sekarang ku bisa masuk penjara

Satu persatu hari per hari Yang menyakiti benahi lagi Perihal esok 'tuk nanti dulu Perihal cincin ku cari waktu

Baca juga: Lirik lagu "Kita Ke Sana" oleh Hindia tentang kebersamaan sementara

Baca juga: Lirik lagu "Evaluasi" oleh Hindia

Baca juga: Lirik lagu "Kita Ke Sana" oleh Hindia dan penjelasannya

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2024