Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita menarik menghiasi kanal Lifestyle, tekno, dan otomotif ANTARA pada Sabtu (19/10), di ataranya seni mural karya anak muda Solo akan sambut kepulangan Jokowi, hingga cara atasi kolik dan gas pada bayi.
Berita selengkapnya dapat anda simak berikut ini:
1. Anak muda Solo sambut kepulangan Jokowi dengan seni mural
Sekelompok anak muda di Solo, Jawa Tengah ikut menyambut kepulangan Joko Widodo (Jokowi) dengan menciptakan karya seni mural di Jalan Slamet Riyadi, dan karya seni tersebut menampilkan berbagai capaian positif selama sepuluh tahun pemerintahan Jokowi.
2. Probiotik bantu penyembuhan keputihan bacterial vaginosis
Dokter spesialis obstetri dan ginekologi lulusan Universitas Sumatera Utara Dr. dr. Leo Simanjuntak Sp.OG mengatakan probiotik dapat digunakan sebagai pengobatan pendamping dalam membantu mengobati keputihan akibat bacterial vaginosis (BV).
3. Menkominfo tetapkan dua kebijakan pastikan pemberantasan judi daring
Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi menetapkan dua kebijakan tegas sebagai bentuk konsistensi dalam memberantas perjudian daring.
4. Hyundai Mobis dan Zeiss kembangkan tampilan kaca depan holografik
Inovasi terkait layar telah mencapai titik tertinggi ketika Cadillac Escalade memamerkan layar 55 inci yang sangat besar dan Lincoln Navigator di belakangnya dengan layar 48 inci.
5. Praktisi kesehatan bagi cara atasi kolik dan gas pada bayi
Praktisi kesehatan yang juga pemilik Edelweiss Baby Spa Klaten, Jawa Tengah Bidan Lusinta Agustina membagi cara mengatasi kolik dan gas pada bayi, yang menurutnya penyebab umum anak mengalami kolik salah satunya pada masalah pencernaan.
Pewarta: Putri Hanifa
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2024