Chengdu (ANTARA) - Idemitsu Kosan, sebuah perusahaan yang termasuk dalam daftar Fortune Global 500, mengumumkan peningkatan investasinya di kota metropolitan Chengdu, China barat daya, dan ingin membangun kantor pusatnya di China di kota tersebut, demikian disampaikan otoritas setempat pada Kamis (17/10).
Idemitsu Kosan dan Xi'an Manareco New Materials Co., Ltd. telah mencapai kesepakatan kerja sama. Kedua pihak bermaksud meningkatkan investasi serta memperluas produksi basis manufaktur Idemitsu Kosan di zona teknologi tinggi Chengdu.
Perkembangan baru ini bertujuan untuk mentransformasi basis manufaktur material elektronik tersebut menjadi kantor pusat Idemitsu Kosan di China yang mengintegrasikan penelitian dan pengembangan, manufaktur, penjualan, dan fungsi-fungsi lainnya, serta berkontribusi bagi pembangunan sektor industri layar (display) baru setempat.
Didirikan pada 1911, Idemitsu Kosan merupakan salah satu perusahaan petrokimia terbesar di Jepang. Sebagai salah satu perusahaan Jepang pertama yang memasuki pasar China, investasi Idemitsu Kosan di China Daratan mencakup berbagai bidang, termasuk energi, bahan kimia, pelumas, material berkinerja tinggi, dan material elektronik.
Pada Mei 2018, Idemitsu Kosan mengucurkan investasi sebesar 240 juta yuan (1 yuan = Rp2.177) atau sekitar 33,7 juta dolar AS (1 dolar AS = Rp15.516) di Chengdu untuk membangun basis manufaktur material elektronik. Proyek ini merupakan pabrik yang memproduksi material pemancar OLED pertama milik Idemitsu Kosan di China.
Pewarta: Xinhua
Editor: Santoso
Copyright © ANTARA 2024