New York (ANTARA News) - Kurs dolar AS memperpanjang penurunan terhadap mata uang utama lainnya pada Kamis (Jumat pagi WIB), karena investor terus mempertimbangkan nada "dovish" oleh Federal Reserve AS pada akhir pertemuan kebijakan dua hari.
Greenback melemah terhadap mata uang utama lainnya pada Rabu, setelah bank sentral AS mengumumkan bahwa mereka akan terus mengurangi pembelian obligasi bulanannya sebesar 10 miliar dolar AS pada bulan depan dan berjanji untuk mempertahankan suku bunga acuan jangka pendek mendekati nol "untuk waktu yang cukup" setelah program pembelian obligasi berakhir, lapor Xinhua.
Sebuah kebijakan moneter yang sangat akomodatif terus-menerus akan memberikan tekanan turun pada dolar AS.
Juga menempatkan peredam pada dolar, Ketua Fed Janet Yellen setelah pertemuan kebijakan Fed pada Rabu mengatakan bahwa kenaikan baru-baru ini dalam indeks harga konsumen adalah "noisy," menekankan bahwa Fed belum menetapkan waktu untuk menaikkan suku bunga.
Komentar-komentar "dovish" ketua The Fed memperlemah dolar AS, karena kenaikan suku bunga federal funds akan meningkatkan selera investor terhadap dolar AS dan sebaliknya.
Sementara data ekonomi yang keluar bervariasi, memberikan arah yang tidak jelas terhadap dolar. Jumlah orang Amerika yang mengajukan klaim awal untuk tunjangan pengangguran dalam pekan yang berakhir 14 Juni turun 6.000 menjadi 312.000 pada basis yang disesuaikan secara musiman, kata Departemen Tenaga Kerja AS pada Kamis. Angka terbaru ini lebih baik dari ekspektasi analis.
Sementara itu, indeks ekonomi utama Amerika Serikat dari Conference Board meningkat 0,5 persen pada Mei, masih sedikit lebih rendah dari konsensus pasar.
Pada akhir perdagangan di New York, euro naik menjadi 1,3608 dolar dari 1,3569 dolar pada sesi sebelumnya, dan pound Inggris naik menjadi 1,7042 dolar dari 1,6962 dolar. Dolar Australia naik ke 0,9403 dolar dari 0,9369 dolar.
Dolar dibeli 101,94 yen Jepang, lebih rendah dari 102,09 yen pada sesi sebelumnya. Dolar bergerak turun menjadi 0,8942 franc Swiss dari 0,8978 franc Swiss, dan turun tipis menjadi 1,0823 dolar Kanada dari 1,0865 dolar Kanada.
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2014