Jakarta (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta berencana mengajak pemilih pemula untuk menonton bersama (nonton bareng) film "Tepatilah Janji" pada 22 Oktober dan 28 Oktober 2024.

"KPU RI punya film judulnya 'Tepatilah Janji' yang diproduksi khusus untuk Pilkada," kata Kepala Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Hubungan Masyarakat KPU DKI Jakarta Astri Megatari di kawasan Tanjung Duren Raya, Jakarta Barat, Sabtu.

Rencananya di Hari Santri pada 22 Oktober dan di Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2024, KPU DKI Jakarta akan "nonton bareng" film ini dengan pemilih pemula.

 Film ini sebagai upaya KPU menyosialisasikan 
Pilkada 2024 sekaligus memberikan pendidikan politik bagi para pemilih pemula. Film ini dapat menjadi media sosialisasi, pendidikan pemilih yang sangat efektif mengajak masyarakat menggunakan hak pilih dalam Pilkada Serentak 2024.
 
"Film ini juga sebagai sarana sosialisasi juga kepada masyarakat. Sehingga nantinya bisa pesan-pesan terhadap pelaksanaan Pilkada ini masuk ke mereka," ujar Astri.

Baca juga: Transparansi diminta jadi tema debat Pilkada, KPU DKI: Sangat baik
 
Terkait lokasi, kata Astri, KPU DKI Jakarta masih mematangkan terlebih dahulu rencana ini agar bisa berjalan baik.
 
Selain itu, Astri memaparkan, KPU DKI Jakarta juga sudah memulai sosialisasi sejak tahapan Pilkada dimulai, seperti dalam bentuk pertemuan tatap muka yang dilakukan di balai rakyat, sekolah ataupun tempat kerja.
 
"Seperti kemarin di Jakarta Utara itu di Kampung Nelayan, di Pulau Seribu juga di beberapa lokasi kita melibatkan masyarakat untuk sosialisasi," kata Astri.
 
Kemudian, KPU DKI melakukan sosialisasi saat pelaksanaan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau "Car Free Day" (CFD) di Jakarta. Masyarakat bisa ikut olahraga bersama dan mengikuti dialog bersama KPU DKI Jakarta.

Baca juga: Evaluasi debat pertama Pilkada DKI Jakarta lebih pada aspek teknis
 
KPU DKI Jakarta telah menggelar debat pertama pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur (Cagub-Cawagub) di Pilkada DKI Jakarta 2024 di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (6/10) malam.
 
Peserta debat tersebut adalah pasangan Cagub-Cawagub nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), paslon nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana (Dharma-Kun) dan paslon nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel).
 
Tema yang diangkat dalam debat perdana yakni "Penguatan SDM dan Transformasi Jakarta menjadi Kota Global".
 
KPU DKI Jakarta juga telah menjadwalkan debat tahap dua berlangsung pada 27 Oktober yang dilanjutkan debat ketiga pada 17 November 2024.
Baca juga: KPU dan Bawaslu DKI ingatkan soal Pilkada damai tanpa ujaran kebencian
Baca juga: Belum ada temuan pelanggaran selama kampanye Pilkada DKI Jakarta

Pewarta: Siti Nurhaliza
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024