Kabupaten Semarang (ANTARA) - Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf meyakini program-program kesejahteraan sosial yang ada pada pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan berlanjut di era pemerintahan baru Presiden Terpilih Pilpres 2024 Prabowo Subianto, bahkan program itu semakin baik.     

"Pak Prabowo insya Allah akan melanjutkan apa yang telah dilakukan oleh Pak Jokowi sekaligus akan menambah, akan meningkatkan, akan memberikan suatu tambahan-tambahan di masa yang akan datang," kata Menteri yang akrab disapa Gus Ipul itu saat memberikan sambutan dalam kegiatan penyerahan bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) kepada masyarakat rentan di Desa Karanganyar, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Kamis.  

Sejalan dengan harapan agar ke depannya program-program yang dilaksanakan melalui Kementerian Sosial (Kemensos) semakin mampu mempercepat peningkatan kesejahteraan masyarakat Indonesia, Gus Ipul dalam kunjungan-kunjungan kerjanya terus melakukan "belanja masalah" atau mengetahui langsung dari masyarakat mengenai kekurangan program kesejahteraan selama ini.  

Segala temuan dalam kegiatan "belanja masalah" itu, kata dia melanjutkan, akan dijadikan sebagai bahan evaluasi.

"Ini sambil menerima nilai-nilai baru yang lebih baik, sambil kita berinovasi, mengoreksi, mengevaluasi apa yang kurang dari pemerintahan sebelumnya. Jadi apa yang sudah baik dipertahankan sambil menerima nilai-nilai baru, hasil evaluasi, hasil koreksi, sehingga nanti program percepatan kesejahteraan sosial itu bisa lebih cepat muncul," kata dia.

Dalam kesempatan itu, Gus Ipul menyerahkan salah satu implementasi program kesejahteraan sosial, yaitu bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) kepada 153 penerima manfaat yang merupakan masyarakat rentan di Desa Karanganyar.

"Prinsipnya, kita ingin membantu, mendukung, sekaligus memberdayakan masyarakat yang memang membutuhkan fasilitas dari pemerintah," kata dia.

Seremoni penyerahan bantuan ATENSI itu dilakukan di Balai Desa Karanganyar. Gus Ipul mengatakan total bantuan dari Kemensos yang diserahkan di Kabupaten Semarang senilai Rp105 miliar, yang terdiri dari Program Keluarga Harapan (PKH) senilai Rp71,3 miliar, sembako Rp22,8 miliar, permakanan lanjut usia tunggal Rp6,2 miliar, permakanan disabilitas Rp2,5 miliar, bantuan Yatim Piatu (YAPI) Rp1,8 miliar, bantuan kelompok rentan Rp155,5 juta, bantuan ATENSI Rp183,2 juta, dan bantuan 3 unit traktor tangan Rp60 juta.

Baca juga: Kemensos gandeng Baznas guna sejahterakan kampung nelayan di Pantura
Baca juga: Kemensos-Baznas teken MoU pacu penyelenggaraan kesejahteraan sosial
Baca juga: Kemensos perkenalkan visi jaminan sosial sepanjang hayat

Pewarta: Tri Meilani Ameliya
Editor: Nurul Hayat
Copyright © ANTARA 2024