Jakarta (ANTARA) - Surabaya dikenal sebagai salah satu kota terbesar di Indonesia dengan berbagai fasilitas lengkap, termasuk menyediakan banyak pilihan perguruan tinggi berkualitas.

Surabaya menjadi destinasi kota incaran calon mahasiswa yang ingin menuntut pendidikan tinggi, terdapat sejumlah perguruan tinggi unggulan seperti Institut Teknologi Sepuluh November (ITS), Universitas Airlangga (UNAIR), Universitas Negeri Surabaya (UNESA), UPN Veteran Jawa Timur.

Selain memilih kampus, calon mahasiswa juga perlu mengetahui gambaran biaya hidup untuk tinggal di Surabaya. Biaya hidup mahasiswa meliputi tempat tinggal, makan dan minum, transportasi hingga biaya kebutuhan lainnya, dilansir dari berbagai sumber, berikut rinciannya:

Tempat tinggal

Biaya hidup di Surabaya yang perlu diperhitungkan mahasiswa pertama yakni tempat tinggal. Harga sewa kos di Kota Surabaya bervariasi tergantung pada lokasi dan fasilitas yang ditawarkan.

Kost standar bisa Anda temukan dengan harga sewa per bulan mulai dari kisaran Rp500 ribu. Sedangkan kost dengan kualitas dan fasilitas yang lebih lengkap, seperti kamar mandi di dalam dan AC disewakan dengan harga per bulan sekitar mulai dari Rp1 jutaan.

Makanan

Harga makanan di Surabaya biasanya satu porsi berkisar dari Rp8.000 sampai Rp15.000 dengan nasi, lauk, dan sayur. Untuk biaya makan per bulan bisa mencapai Rp400-600 ribu tergantung makanan yang dipilih. Mahasiswa bisa menyiasati dengan masak sendiri untuk menghemat biaya makan.

Transportasi

Di Surabaya tersedia berbagai jenis transportasi umum yang bisa digunakan jika Anda tidak memiliki kendaraan pribadi, seperti ojek online, bus, dan angkutan kota (angkot).

Salah satu transportasi umum yang tersedia di Surabaya, yakni Suroboyo Bus dengan tarif Rp2500 per 2 jam untuk mahasiswa atau pelajar dengan syarat membawa kartu tanda pelajar atau mahasiswa. Sedangkan untuk menaiki angkot cukup membayar mulai dari Rp6500/15 kilometer.

Biaya kebutuhan lainnya

Selain tempat tinggal, makan dan transportasi tentu saja Anda juga akan membutuhkan hal yang lainnya selama kuliah di Surabaya seperti hiburan, fotokopi, pulsa dan kebutuhan bulanan lainnya.

Mengenai biaya bahan-bahan pokok, di Surabaya tidak jauh dengan di Jakarta, estimasikan saja sekitar Rp500 ribu per bulan. Sedangkan untuk hiburan seperti nongkrong bareng temen, pergi ke tempat wisata atau mall Anda bisa sisihkan mulai dari Rp200 ribu.

Baca juga: Rincian biaya hidup di Bandung untuk mahasiswa

Baca juga: Deretan 5 kota di Indonesia dengan biaya hidup termahal

Baca juga: Anggaran yang harus Anda keluarkan untuk biaya hidup di Hong Kong

Pewarta: Sri Dewi Larasati
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2024