Banjarmasin (ANTARA) - Universitas Lambung Mangkurat (ULM) membekali ratusan dosen muda pendamping mahasiswa berkompetisi dalam upaya meningkatkan kualitas serta kuantitas keikutsertaan dalam kegiatan talenta yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) 2025.
"Jadi workshop ini untuk mempersiapkan regenerasi dosen pendamping bagi mahasiswa yang bakal berkompetisi baik tingkat nasional maupun internasional," kata Wakil Rektor III ULM bidang Kemahasiswaan dan Alumni Muhammad Rusmin Nuryadin di Banjarmasin, Senin.
Menghadirkan dua narasumber yakni Prof Arsunan Arsin dari Universitas Hasanuddin dan Muhammad Abdan Shadiqi, dosen Prodi Psikologi FKIK ULM yang baru menerima penghargaan sebagai Dosen Pembimbing Terbanyak pada PKM Award 2024, dua dosen berprestasi nasional itu diharapkan memberikan motivasi dan pengalamannya bagi para dosen muda ULM.
Rusmin menyebut dosen muda ULM diajarkan metode dan kiat-kiat penguatan penalaran mahasiswa serta strategi sukses membimbing Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) mulai ide hingga dapat berkompetisi di Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS).
Baca juga: ULM coba temukan formula percepat transformasi sektor perikanan dunia
Baca juga: ULM kumpulkan pakar dunia bahas transformasi pembelajaran era digital
Apalagi ULM tahun ini berhasil masuk dalam ajang nasional klaster II berdasarkan perolehan prestasi sepanjang tahun hingga ULM untuk menerima lima penghargaan dalam PKM Award 2024.
Rusmin mengakui prestasi tersebut membanggakan, namun juga menjadi pengingat agar ULM dapat mempertahankan dan terus berupaya meningkatkannya.
Dia menargetkan ke depannya ULM dapat mengirim mahasiswa lebih banyak dengan kompetisi yang lebih beragam pada ajang BPTI.
“Mahasiswa perlu untuk kita dampingi dengan baik, seringkali mereka punya gagasan tetapi perlu arahan dari dosen memberikan memotivasi untuk mereka terus berinovasi," ucapnya.*
Baca juga: ULM bangkit mempercepat reakreditasi untuk kembali A
Baca juga: Balai Karantina-ULM gagas satu sistem kekarantinaan di Kalimantan
Pewarta: Firman
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2024