Jakarta (ANTARA) - Atase Pendidikan dan Kebudayaan KBRI Kairo, Abdul Muta’ali memperoleh penghargaan dari Council of Ambassadors European Board for Peace, Tolerance, and Sustainable Development dalam bidang layanan pendidikan.

Penghargaan tersebut diberikan di Provinsi Ismailiyyah di Mesir pada Jumat (4/10).

Dalam siaran pers KBRI Kairo di Jakarta, Senin, disebutkan bahwa sejak bertugas pada 2023 Atase Pendidikan dan Kebudayaan KBRI Kairo telah banyak melakukan pencapaian di bidang pendidikan.

Pencapaian itu berupa kerja sama pendidikan, promosi bahasa dan budaya Indonesia, rekomendasi tata kelola pendidikan serta penguatan jadi diri kebangsaan bagi para pelajar dan diaspora Indonesia di Mesir.

Di bidang pendidikan, Atase telah memfasilitasi kerja sama Al-Azhar dan Kementerian Agama RI yang sudah cukup lama terhenti.

Atase juga menjembatani realisasi pembentukan Pusat Pengembangan Pembelajaran bagi mahasiswa Asing (Markaz Tatwir) di Indonesia yang berkoordinasi dengan Kemenag sebagai satu-satunya lembaga yang diotorisasi oleh Al-Azhar Mesir untuk melakukan seleksi masuk Universitas Al-Azhar.

Atase Muta'ali juga menyambungkan kerja sama antara Sekolah Indonesia Kairo dengan Al-Azhar dalam bidang penguatan nalar, Quantum & tahfizh Al-Qur’an.

Lebih lanjut, Atase juga mengembangkan kerja sama antara kantor Atdikbud Kairo dan Rektor Qanal Suez University untuk membangun lingkungan budaya menulis jurnal internasional bereputasi di lingkungan mahasiswa Indonesia di Mesir.

Salah seorang siswa SMP Sekolah Indonesia Kairo, Muhammad Abqory, juga lolos sebagai finalis Olimpiade Sains Nasional bidang Matematika, seperti dikutip.

Adapun capaian Atase dalam bidang promosi bahasa dan budaya Indonesia, di antaranya adalah pembukaan Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia di Fakultas Bahasa dan Tarjamah di University of Al-Azhar El-Syarif pada 2025.

Sejalan dengan pembelajaran di kampus University of Al Azhar El Syarif itu, para mahasiswa juga nantinya akan terlibat dalam program berita berbahasa Indonesia melalui kerja sama dengan Nile TV Mesir.

Baca juga: Dubes RI: Hubungan Indonesia-Mesir semakin erat
Baca juga: Mahasiswa Indonesia lulus ujian tesis di Al Azhar Mesir

Pewarta: Asri Mayang Sari
Editor: Primayanti
Copyright © ANTARA 2024