SUZHOU, Tiongkok, 5 Juni 2014 (ANTARA/PRNewswire) -- Enam universitas sino-asing kemarin bersama-sama menghelat peresmian Serikat Kerjasama Universitas Sino-Asing dan President Forum, kerjasama dan forum pertama di kelasnya yang di gelar di dataran Tiongkok.

Sebagai salah satu universitas gabungan tertua di Tiongkok, Universitas Xi'an Jiaotong-Liverpool (XJTLU) terpilih sebagai penyelenggara ajang satu hari ini yang merupakan jendela peluang bagi para pemimpin keenam universitas untuk bekerjasama bersama dengan para perwakilan pemerintahan Tiongkok untuk menjadi saksi terbentuknya Serikat ini dan berpartisipasi di dalam forum tersebut. 

Keenam universitas yang bergabung dengan XJTLU dalam Serikat ini adalah University of Nottingham Ningbo China, New York University Shanghai, Duke Kunshan University, Wenzhou-Kean University, dan Chinese University of Hong Kong (Shenzhen). 

Serikat ini dirancang untuk menggali berbagai isu bersama dengan saling berbagi pengalaman dan praktik terbaik. Demikian pula dengan dorum tahunan yang diharapkan dapat memperkuat komunikasi diantara para anggota Serikat dan untuk meningkatkan pengaruh Kerjasama Universitas Sino-Asing di dalam reformasi dan pengembangan pendidikan tinggi di Tiongkok.

Turut memberikan pidatonya pada Presidential Forum, Profesor Youmin Xi, Presiden Eksekutif XJTLU, menggarisbawahi pentingnya kehadiran Serikat tersebut, tidak hanya untuk para anggotanya tetapi juga bagi sektor pendidikan tinggi Tiongkok. "sekarang lah waktunya bagi kita (Serikat) untuk mendefinisikan kembali pendidikan," ungkap Presiden Xi, sambil mengutip keunggulan daya saing dari pembelajaran terpusat, struktur administratif yang inovatif, dan sedikitnya beban historis menjadi alasan-alasan bagi universitas seperti XJTLU akan menjadi pemimpin institut pendidikan tinggi internasional generasi selanjutnya.

Forum tersebut dihadiri oleh delegasi senior dari Kementerian Pendidikan (MoE) dari Beijing untuk berpartisipasi di dalam even akbar tersebut. Mr. Jianjun Cen, Direktur Departemen Kerjasama dan Komunikasi Internasional MoE, mengungkapkan pentingnya pembentukan Serikat tersebut dan dampak positif terhdap pendidikan tinggi di Tiongkok.


Sekilas tentang XJTLU

Xi'an Jiaotong-Liverpool University adalah sebuah universitas internasional yang didirikan secara  bersama oleh beberapa institusi terkemuka dari Tiongkok dan Inggris. Sebagai sebuah badan usaha patungan Sino-Inggris, XJTLU menjadi pelopor pendidikan tinggi di dataran Tiongkok. Kampusnya terletak di kota Warisan Dunia Suzhou di bagian pesisir Timur China, yang juga merupakan wilayah dengan produk domestik bruto terbesar keempat di China, memiliki lingkungan yang unik dan nyaman sebagai tempat belajar, hidup, dan bekerja.


Ikuti kami:
facebook.com/xjtlu
weibo.com/xjtlu
twitter.com/xjtlu
linkedin.com/company/xi'an-jiaotong-liverpool-university

SUMBER: Xi'an Jiaotong-Liverpool University
 

    

Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2014