Ankara (ANTARA News) - Satu kereta penumpang bertabrakan dengan kereta barang di Iran utara Kamis, menewaskan sedikitnya 10 orang dan melukai puluhan lainnya, kata laporan media Iran.

"Kereta api sedang dalam perjalanan dari kota timur laut Mashhad ke Teheran. Sejauh ini 10 penumpang tewas dan puluhan terluka," kata kantor berita Fars, seperti dilaporkan Reuters.

"Korban tewas diperkirakan akan meningkat."

Seorang pejabat setempat mengatakan, kereta itu membawa 340 penumpang.

Televisi pemerintah mengatakan penyebab kecelakaan sedang di bawah penyelidikan otoritas.

Menurut kantor berita ISNA korban tewas dua dan mengatakan empat orang berada dalam kondisi kritis.

Pada tahun 2004, sebuah kereta yang melaju sarat dengan bahan bakar dan pupuk tergelincir di Provinsi timur laut Khorasan, meledak dan terbakar, menewaskan sekitar 300 orang.

(H-AK)


Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2014