Dia bertambah baik (kondisi) setiap hari, dan Saya mengharapkannya dapat bermain.Jakarta (ANTARA News) - Pemain point guard andalan San Antonio Spurs, Tony Parker, berencana tampil di Game 1 Final Liga Bola Basket Amerika (NBA) yang merupakan pertemuan final ulangan melawan juara bertahan Miami Heat pada Jumat WIB.
"Dia bertambah baik (kondisi) setiap hari, dan Saya mengharapkannya dapat bermain (di Game 1 melawan Miami Heat)," kata pelatih Spurs, Gregg Popovich, di San Antonio, Rabu.
Parker yang berasal dari Prancis, menderita cedera engkel dan tidak menjalani pertandingan di paruh kedua (second half) Game 6 Final Wilayah Barat Minggu WIB, di Oklohoma City.
San Antonio Spurs berhasil lolos ke Final NBA setelah pada Final Wilayah Barat menghempaskan Oklohoma City Thunder 112-107 melalui babak perpanjangan waktu dan lolos seri best of seven game dengan kedudukan 4-2.
Parker tidak terlihat berlatih pada Selasa waktu setempat, tetapi dia mengatakan berharap dapat bergabung latihan pada Rabu waktu setempat.
Tony Parker memiliki mencetak rata-rata tertinggi selama babak playoff bagi Spurs dengan 17,2 angka per gim dan 4,2 assist per gim. Namun permainannya agak terganggu pada dua game terakhir.
"Saya selalu berusaha jujur dengan pelatih (Gregg Popovich). Dia memahami, tetapi bila (kondisi) saya 50 persen Saya coba untuk bermain. Tetapi jika di bawah 50 persen, kami akan berdebat," kata Parker.
Parker mendapati cedera engkel yang mengganggu permainannya sejak Game 2 babak playoff melawan Portland Trail-Blazers. Meskipun pada waktu itu dia tidak terlalu mengkhawatirkannya.
"Saya bermain dengan cedera itu sepanjang seri melawan Portland. Saat itulah hamstring-ku menjadi sakit karena Saya bermain dengan engkel yang buruk," jelas Parker.
Parker tidak kehilangan pertandingan Final Wilayah Barat karena hamstring, namun ia menderita cedera engkel pada Game 4 melawan Oklohoma City. Demikian dirilis NBA. (*)
Penerjemah: Ella Syafputri
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2014