Kedua tokoh memiliki sikap dan jiwa kepemimpinan yang luar biasa."
Jakarta (ANTARA News) - Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) M. Zainul Majdi mengemukakan, mendukung pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan berjanji akan memenangkan di daerah yang dipimpinnya.
"Visi-misi pasangan Prabowo-Hatta sangat jelas menggambarkan arah pembangunan lima tahun mendatang dari berbagai bidang dan sektor. Jika pasangan ini terpilih, maka saya yakin Indonesia akan maju dan masyarakatnya akan tambah sejahtera," ujarnya di Jakarta, Minggu.
Oleh karena itu, menurut dia, pasangan yang diusung Partai Gerindra, PAN, Golkar, PKS, PPP dan PBB tersebut merupakan duet yang paling tepat memimpin Indonesia lima tahun ke masa depan.
Zainul Majdi, yang juga Ketua DPD Partai Demokrat NTB, mengungkapkan bahwa dirnya telah melaporkan kepada Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono, yang juga Presiden RI, terkait dukungan pribadinya terhadap Prabowo-Hatta sebagai pelaksanan etika dan fatsun politik.
Ia mengemukakan, Yudhoyono mengingatkan dalam menentukan dukungan terhadap pasangan capres-cawapres saat ini harus memperhatikan visi-misi dan platform yang lebih memungkinkan bagi kemajuan bangsa dan negara ini ke masa depan.
Yudhoyono, menurut dia, juga mengingatkan agar mencermati perkembangan hingga menjelang pilpres secara baik.
"Saya juga masuk tim pemenangan pasangan Prabowo-Hatta, dan akan saya laksanakan tugas ini dengan baik di NTB," ujar Majdi.
Ketua Umum Ormas Islam Nahdlatul Wathan itu menegaskan, dirinya menargetkan kemenangan lebih dari 60 persen suara bagi pasangan Prabowo-Hatta dari total pemilih di NTB yang berjumlah 3,7 juta orang.
Mengenai strategi untuk meraup suara mayoritas tersebut, ia mengungkapkan, akan melakukan sosialisasi yang lebih masif kepada seluruh elemen masyarakat di NTB.
"Kami bukan hanya akan bertemu para tokoh, pimpinan parpol pendukung, tetapi juga ke basis-basis suara di bawah. Insyaallah semua akan berjalan lancar," katanya.
Sosialisasi yang dimaksud Zainul Majdi, selain nama dan figur pasangan Prabowo-Hatta, nomor urut pasangan ini, tapi juga visi-misi yang sudah jelas dan sangat visioner bagi pembangunan masyarakat, bangsa, dan negara.
"Anda bisa baca, visi-misi pasangan Prabowo-Hatta sangat jelas, spesifik, detil dan bisa melanjutkan pembangunan yang sudah dicapai pemerintahan saat ini," katanya.
Sebagai tim sukses pemenangan Prabowo-Hatta, Majdi yang dikenal juga sebagai ulama ini memuji integritas dan loyalitas figur Prabo-Hatta.
"Kedua tokoh memiliki sikap dan jiwa kepemimpinan yang luar biasa. Masyarakat NTB pun sangat antusias dengan pasangan ini. Karena itu memenangkan pasangan Prabowo-Hatta di NTB dan juga provinsi lain, bukan sesuatu yang sulit," ujarnya menambahkan.
Pilpres 9 Juli 2014 melibatkan dua pasangan calon presiden/wakil presiden, yakni Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Joko Widodo-M. Jusuf Kalla (Jokowi-JK). (*)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2014