Kunming (ANTARA News) - Sebanyak 3.900 petugas berjuang memadamkan kebakaran hutan di Provinsi Yunnan, Tiongkok Baratdaya.

Kebakaran yang mulai terjadi pada Sabtu sore (24/5) di Kota Anning telah menghanguskan daerah seluas 300 hektare sampai Senin malam, kata Departemen Pemadam Kebakaran Hutan di Kunming, yang membawahi Anning, Senin (2/5).

Api masih berkobar di bagian timur sementara api di bagian-bagian lain telah dipadamkan, kata regu pemadam sebagaimana diberitakan kantor berita Xinhua.

Pemerintah juga telah mengerahkan helikopter untuk mendukung operasi pemadaman kebakaran hutan tersebut. Sementara penyebab kebarakan sampai sekarang masih diselidiki.

(Uu.C003)

Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2014