Jakarta (ANTARA News) - PT Danareksa Sekuritas memprediksi pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Jakarta (BEJ) pekan ini akan bergerak pada kisaran 1.510-1.540. Analis Pasar Danareksa, Martin R. Jenkins, dalam Market Highlight, Selasa, mengatakan bahwa tertahannya IHSG ini lebih disebabkan oleh perolehan perdagangan pada pekan lalu yang mengalami penguatan yang cukup tinggi. "Setelah perolehan yang kuat di BEJ, pasar mungkin mengalami konsolidasi pada pekan ini," kata Martins. Menurut dia, walaupun pengumuman inflasi September pada Senin kemarin sebesar 0,38 persen masih di bawah perkiraan pasar, memberikan harapan kepada Bank Indonesia kembali untuk melakukan pemotongan suku bunga. Martins menambahkan bahwa dugaan bilangan inflasi yang rendah pada September telah mengangkat IHSG pekan lalu, sementara saat ini investor mengharap adanya jalan untuk kesembuhan ekonomi dengan berlanjutnya pemotongan suku bunga pada akhir pekan ini. Dia memprediksikan kondisi ini akan memicu para investor untuk berburu saham secara selektif terhadap saham-saham perbankan, konsumen dan properti, perusahaan yang mendapat benefit secara signifikan dari turunnya suku bunga. (*)
Copyright © ANTARA 2006