Oleh karena itu diperlukan upaya-upaya dari sisi hulu untuk menemukan cadangan-cadangan baru...
Jakarta (ANTARA) - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyampaikan diperlukan eksplorasi sumber daya dari sisi hulu supaya tetap menjaga suplai bahan baku mineral dan batu bara (minerba) bagi industri yang tengah melakukan hilirisasi di sektor tersebut.
 
Subkoordinator Pengembangan Investasi dan Kerja Sama Sektor Batu Bara Kementerian ESDM Yunita Siti Indarwati di Jakarta, Rabu menyatakan hal itu dilakukan mengingat cadangan mineral seperti nikel, tembaga, bauksit, timah, emas-perak, besi, dan batu bara terbatas.
 
Disampaikannya, umur cadangan nikel di Indonesia berkisar sembilan tahun, tembaga 22 tahun, bauksit 76 tahun, timah 20 tahun, emas dan perak memiliki umur cadangan masing-masing 269 serta 211 tahun, pasir besi 142 tahun, bijih besi 270 tahun, serta umur cadangan batu bara 41 tahun.
 
"Oleh karena itu diperlukan upaya-upaya dari sisi hulu untuk menemukan cadangan-cadangan baru mengenai eksplorasi agar industri-industri yang sudah mulai berjalan ini nanti tidak mengalami kesulitan dari suplainya," kata dia.
 
Ia menjelaskan saat ini pihaknya sudah melakukan upaya-upaya untuk menjaga ketahanan mineral dan batu bara, seperti pencarian area prospek baru yang dilakukan melalui kajian mineralisasi potensi sumber daya yang dilakukan oleh Badan Geologi, BRIN, dan akademisi, serta melakukan penyelidikan umum untuk menemukan prospek baru.
 
Selanjutnya, mendorong peningkatan sumber daya dan cadangan mineral dengan menerapkan optimalisasi eksplorasi oleh pemegang Izin Usaha Pertambangan (IUP) dan sinkronisasi pelaksanaan peraturan antar kementerian/lembaga terkait.
 
Selain itu pihaknya juga menyusun kriteria sumber daya minimal sebagai persyaratan kelayakan Wilayah Izin Usaha Pertambangan (WIUP) untuk dilelang.
 
Sementara untuk optimalisasi sumber daya mineral yang ada, dilakukan melalui penentuan metode ekstraksi yang sesuai, inventarisasi potensi mineral ekonomis, serta pengoptimalan pemanfaatan sumber daya dalam proses ekstraksi dan pemurnian.

Baca juga: ESDM: peningkatan eksplorasi salah satu pengelolaan baik terhadap SDA
Baca juga: Kementerian ESDM: Perusahaan wajib sediakan biaya eksplorasi minerba

Pewarta: Ahmad Muzdaffar Fauzan
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2024