Meskipun terjadi perubahan lokasi, kami berkomitmen untuk tetap memberikan pengalaman konser yang sama seperti di kota-kota sebelumnya

Kabupaten Bandung (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung, Jawa Barat, telah memberikan izin penggunaan Stadion Si Jalak Harupat (SJH) untuk menggelar konser band legendaris Sheila On 7 yang direncanakan berlangsung pada Sabtu 28 September 2024.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kabupaten Bandung Erwin Rinaldi mengatakan pihak promotor dari konser tersebut sudah melayangkan surat permohonan penggunaan SJH.

"Kalau dari tempat sih bisa, memang tidak ada jadwal (penggunaan) sudah dicek," kata Erwin di Kabupaten Bandung, Selasa.

Erwin mengungkapkan penggunaan Stadion Si Jalak Harupat sebagai lokasi konser Sheila On 7 baru dilakukan beberapa hari lalu.

Baca juga: Wali Kota Bandung harap konser Sheila On 7 tetap berlangsung

Lebih lanjut Dispora Kabupaten Bandung juga telah meminta kepada pihak promotor untuk menutup rumput Stadion Si Jalak Harupat menggunakan alas saat konser berlangsung, agar rumput di stadion tidak mengalami kerusakan setelah kegiatan tersebut.

"Nah itu aman, kalau itu teknis itu mah aman lah. Kan ditutup kayak konser Dewa lah itu amanlah. Ditutup sudah standar lah, standar-standar konser lah gitu," kata dia.

Sebagai informasi konser Sheila On 7 bertajuk "Tunggu Aku Di Bandung" sempat mengalami perpindahan lokasi, awalnya konser tersebut akan digelar Stadion Siliwangi, kemudian pindah ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Sementara itu Communication Head Antara Suara Faisal A mengatakan pemindahan lokasi konser dilakukan karena kendala teknis terkait kesiapan infrastruktur yang menyebabkan Stadion GBLA belum dapat digunakan.

Baca juga: Lirik lagu "Film Favorit" oleh Sheila on 7 dan penjelasannya

"Kami telah menjalin koordinasi dan komunikasi yang intensif dengan seluruh pihak yang terlibat dalam perencanaan ini. Namun kami menerima kabar terdapat kendala teknis dan kendala infrastruktur yang belum dapat teratasi hingga kini, sehingga menyebabkan stadion GBLA tidak dapat digunakan untuk masyarakat pada tanggal yang sudah dijadwalkan," kata dia.

Faisan mengungkapkan atas perpindahan lokasi penyelenggaraan konser Sheila On 7 "Tunggu Aku Di Bandung", pihaknya memberikan opsi pengembalian dana 100 persen, serta opsi shuttle bus gratis dari sejumlah titik di Kota Bandung menuju Stadion Si Jalak Harupat, dan arah sebaliknya.

"Meskipun terjadi perubahan lokasi, kami berkomitmen untuk tetap memberikan pengalaman konser yang sama seperti di kota-kota sebelumnya,” kata dia.

Baca juga: Lirik lagu "Melompat Lebih Tinggi" oleh Sheila On 7 dan penjelasannya

Pewarta: Rubby Jovan Primananda
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2024