Jakarta (ANTARA News) - Inflasi untuk bulan September 2006 sebesar 0,38 persen, sedikit mengalami kenaikan dari bulan Agustus 0,33 persen. Sementara untuk inflasi tahun berjalan (Januari-September) sebesar 4,06 persen dan untuk inflasi tahun ke tahun (YoY) sebesar 14,55 persen. Ketua Badan Pusat Statistik (BPS), Rusman Heriawan, dalam konferensi pers di Jakarta, Senin, mengatakan bahwa inflasi September tidak menunjukan kejutan dan tidak ada yang luar biasa. "Ini masih dalam taraf toleransi dan dapat dikontrol. Padahal sudah masuk bulan puasa," katanya. Sementara itu, nilai ekspor selama Agustus 2006 mencapai 8,89 miliar dollar AS, naik 0,73 persen dari ekspor bulan Juli 2006. Ekspor terus mencatat rekor baru walaupun tipis, kata Rusman. Sedangkan ekspor periode Januari - September 2006 mencapai 64,63 miliar dollar AS, naik 17,13 persen dari periode sama tahun 2005. (*)

Copyright © ANTARA 2006