Sejumlah pemberitaan bidang ekonomi mewarnai pada Sabtu (21/9).....

Jakarta (ANTARA) - Sejumlah pemberitaan bidang ekonomi mewarnai pada Sabtu (21/9), mulai dari waspada modus baru penipuan mengatasnamakan Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan hingga Kementerian PPN/Bappenas merancang Bali khususnya Bali Utara atau Buleleng sebagai hub atau pusatnya kedirgantaraan untuk wilayah Indonesia timur.

1. Munaslub Kadin dipastikan tidak ada intervensi dari pemerintah

Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia yang digelar pada 14 September 2024 di Jakarta dipastikan tidak ada intervensi dari pemerintah.

Baca selengkapnya di sini

2. Menteri PUPR: Water warrior sebagai hub dan jaringan gerakan peduli air

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan komunitas peduli air atau water warrior berperan sebagai hub dan menyatukan jaringan untuk melakukan gerakan pelestarian dan pengelolaan air berkelanjutan.

Baca selengkapnya di sini

3. Bappenas rancang Bali jadi pusat dirgantara Indonesia Timur

Kementerian PPN/Bappenas merancang Bali khususnya Bali Utara atau Buleleng sebagai hub atau pusatnya kedirgantaraan untuk wilayah Indonesia Timur.

Baca selengkapnya di sini

4. Teten dorong forum perdagangan luar negeri perluas pasar UMKM

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Teten Masduki mendorong agar lebih banyak forum perdagangan digelar di luar negeri, guna memperluas peluang pasar ekspor UMKM.

Baca selengkapnya di sini

5. Waspada modus baru penipuan mengatasnamakan DJP

Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan mengimbau masyarakat untuk waspada dengan modus baru penipuan yang mengatasnamakan DJP.

Baca selengkapnya di sini

Pewarta: Maria Cicilia Galuh Prayudhia
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2024