Madrid (ANTARA News) - Pelatih Barcelona, Frank Rijkaard mengatakan juara Eropa tersebut akan merasakan ketidakhadiran penyerang Samuel Eto`o yang mengalami cedera, tetapi tetap yakin bahwa tim akan dapat tertanggulangi tanpa pencetak gol utama mereka. "Akan memalukan bagi tim, klub, dan khususnya bagi pemain itu sendiri karena ia merupakan anggota sangat penting skuad tersebut," kata Rijkaard pada konferensi pers, Jumat. "Tetapi, tujuan kami adalah untuk terus bekerja keras, sehingga pada saat ia kembali, ia akan bergabung kembali dalam suatu tim yang kuat. Saya kira kami memounyai para pemain yang akan memungkinkan kami untuk terus membuat kemajuan yang baik." Eto`o, yang telah mencetak 68 gol untuk Barca sejak ia dikontrak klub tersebut dari Real Mallorca tahun 2004, tidak akan bisa turun ke lapangan hingga lima bulan setelah mengalami pembedahan lutut kanannya. Pemain depan Barca itu mengalama cedera di lutut kanannya saat bertanding hari Rabu melawan Werder Bremen yang berakhir dengan kedudukan 1-1. Ia tidak akan memperkuat timnya pada sisa pertandingan penyisihan grup Liga Champions, pertandingan kejuaraan antarklub dunia, dan hingga 20 pertandingan liga. Meskipun penyerang Kamerun itu menjadi pencetak gol utama klub tersebut selama dua musim belakangan ini, Rijkaard masih mempunyai banyak pemain penyerang pengganti. Ia dapat menurunkan penyerang Eslandia, Eidur Gudjohnsen dan pemain asal Argentina, Javier Saviola, sementara Lionel Messi, Ludovic Giuly, dan Ronaldinho merupakan pilihan lainnya. Saviola dimasukkan dalam tim untuk pertandingan hari Sabtu melawan Athletic Bilbao dan Rijkaard mengatakan ia akan diberi kesempatan lebih lanjut di tim pertama tersebut. "Saviola selalu bekerja keras bahkan meskipun ia belum diturunkan dan ia kini menjadi salah satu dari dua penyerang utama kami," kata Rijkaard. Para pemain terkemuka Barcelona mengalami cedera dalam musim belakangan ini, tetapi tim Spanyol tersebut masih mamu meraih gelar dua kali berturut-turut dan menjadi juara Liga Champions. Desember lalu, pemain pengatur serangan Xavi mengalami cedera, tetapi mantan pemain tim yunior, Andres Iniesta muncul sebagai pengganti yang mumpuni. Barcelona juga bermain tanpa diperkuat Eto`o selama hampir sebulan, saat yang bersangkutan memperkuat Kamerun dalam Piala Afrika, demikian Reuters.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006