Spanyol (ANTARA News) - Sampai pluit babak pertama dibunyikan laga Barcelona menghadapi tuan rumah Elche masih seri 0-0.
Barcelona tampil tanpa diperkuat pilar-pilar utamanya Neymar, Isaac Cuenca dan Victor Valdes yang dihantam cedera.
Akibatnya Barca kesulitan membongkar pertahanan Elche. Peluang Barca datang pada menit 13 ketika Andres Iniesta melepaskan tendangan voli, tetapi masih bisa ditepis kiper Manuel Yague.
Messi dan Alexis juga mendapatkan peluang pada menit 24 tetapi lagi-lagi dapat diblok kiper Elche.
Kartu kuning pertama dikeluarkan wasit pada menit 27 ketika Sergio Pelegrin melanggar Lionel Messi.
Menit ke-37 terjadi handball oleh Domingo Cisma di kotak pinalti Elche, tetapi wasit tak melihatnya.
Barcelona menempati posisi dua klasemen dengan 85 poin, tiga poin di bawah pemuncak Atletico Madrid yang mengoleksi 88 poin dan Real Madrid 84 poin.
Atletico menjadi tim yang paling dekat dengan gelar Liga Spanyol 2013/2014.
Susunan pemain:
Elche: Manu H., Damián, Lombán, Pelegrín, D. Cisma, R. Pérez, C. Sánchez, J. Márquez, Rodrigues, Carles Gil, Coro
Barcelona: Pinto; Alves, Bartra, Mascherano, Adriano; Cesc, Busquets, Iniesta; Alexis, Messi, Pedro
Pewarta: Okta Antikasari
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014