Medan (ANTARA) - Ganda putri Aceh Mutia Dita Ainul Baroroh/Rista Berlian Maharani melangkah ke perempat final bulu tangkis Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut 2024 setelah mengalahkan wakil tuan rumah Sumatera Utara (Sumut) Fransiska Pray Adventri Sitopu/Nazwa Salsabilla.

Pada pertandingan yang dimainkan di GOR PBSI Sumut, Deli Serdang, Senin, Mutia/Rista menang dua gim langsung 21-18, 21-13 dengan durasi 35 menit.

Mutia mengaku puas atas kemenangan tersebut karena ia dan Rista sempat kesulitan bermain lepas akibat tekanan suporter tuan rumah.

"Tadi gim pertama sempat tegang karena kalah hawa main. Tadi suporter juga ramai. Jadi tidak bisa mikir harus main apa. Kita di bawah tekanan," kata Mutia ketika ditemui awak media setelah pertandingan, Senin.

Setelah meraih kemenangan di gim pertama, Mutia dan Rista mengaku lebih bermain lepas. Hasilnya, mereka menang dengan selisih delapan poin.

"Gim kedua lebih percaya karena sudah ambil kemenangan di gim pertama," kata Mutia.

Baca juga: Jadwal lengkap babak 16 besar bulu tangkis PON 2024 pada Senin

"Kita tahu jangan sampai kalah dengan suporter karena memang banyak," tambah Rista.

Ini adalah kemenangan kedua Mutia/Rista di nomor perorangan setelah pada hari pertama mengalahkan unggulan keempat dari Jawa Timur Dwi Nur Septiani/Nadia Marshela Putri dengan skor 21-14, 21-15.

Selain Mutia/Rista di ganda putri, Aceh menempatkan dua wakilnya di perempat final setelah tunggal putra mereka Muhammad Rafi Zafran Ferary menang 21-12, 21-9 atas wakil Sumatera Barat Abaiza Patersay dan ganda putra mereka Alif Fajdary/Ghoffar Imam Prasojo yang mengalahkan wakil Sumut Muhammad Pikri/Muhammad Tri Herdiyansyah dengan skor 24-22, 21-16.

Baca juga: Bulu tangkis - Hasil lengkap babak 32 perorangan PON 2024 hari ini
Baca juga: Besok Minggu, bulu tangkis perorangan PON 2024 dimulai

Pewarta: Zaro Ezza Syachniar
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Copyright © ANTARA 2024