... terancam, kasus kejahatan seksual terus meraja rela. Bahkan dari tahun ke tahun kasus itu kerap mengalami peningkatan sangat drastis... "
Sungai Raya, Kalimantan Barat (ANTARA News) - Komisi Perlindungan Anak Indonesia Daerah (KPAID) Kalimantan Barat mencatat sejak bulan Januari hingga Mei 2014 tercatat 30 kasus kekerasan terhadap anak dan 80 persen diantaranya merupakan kekerasan seksual.
"Anak-anak di bawah Umur di Kalimantan Barat terancam, kasus kejahatan seksual terus meraja rela. Bahkan dari tahun ke tahun kasus itu kerap mengalami peningkatan sangat drastis," kata Wakil Ketua KPAID Kalimantan Barat, Hasana, di Gardenia Resort Sungai Raya, Jumat.
Berdasarkan data di Kalimantan Barat, untuk 2013 terjadi 56 kasus kejahatan anak dibawah umur (15 kasus pelecehan seksual terhadap anak). Sementara pada 2014, terhitung sejak Januari-9 Mei ini terdapat 30 kasus dan dengan 85 persen korban kejahatan seksual.
"Ini menunjukkan, tidak hanya di kota-kota besar kejahatan seksual itu terjadi. Bahkan di Kalimantan Barat sendiri kasus itu semakin mengalami peningkatan yang sangat signifikan dari tahun ke tahun," tuturnya.
merupakan anak bawah umur yang masa depanya masih panjang.
Pewarta: Rendra Oxtora
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2014