Lima wakil lainnya dari Jawa Tengah adalah Bayu Peni Hendrasswari (48kg), Gita Ariesta (56kg putri), Thania Kusumaningtyas (60kg putri), Yusuf Widianto (56kg putra), dan Puja Riyaya (75kg) yang juga peraih emas PON XX Papua.
Sumatera Utara memiliki satu wakil peraih medali perak SEA Games 2023 yaitu Samuel Marbun di kelas 65kg. Enam atlet lainnya adalah Elsanda Sitio (52kg putri), Elika Br Tarigan (60kg putri), Fereddy Sinaga (52kg putra), Elbi Elisius Brahmana (56kg putra), Harry Brahmana (70kg putra), dan Roberto Manik (75kg).
Aceh mengirimkan tiga wakil untuk berburu medali emas, yaitu Novriza Raihanda (48kg putri), Khairil Walidi (52kg), dan Rahmad Dwi Kurniawan (70kg) yang juga peraih perunggu PON XX Papua.
Rahmad Hidayat (48kg putra) dan M Akbar Rizky Dwi Putra (65kg putra akan mewakili Sumatera Selatan di babak final. Jakarta diwakili peraih medali emas PON Papua Jumanta di kelas 60kg.
Ade Permana dari Jawa Barat yang juga peraih perak PON XX Papua akan turun di nomor 48kg. Adapun atlet Jambi peraih emas PON XX Papua Melisa Try Andani akan bertarung di kelas 56kg putri.
Baca juga: Wushu - Tuan rumah amankan emas keempat lewat nomor taijijian putra
Baca juga: Jateng tuntaskan dahaga emas wushu taolu di PON
Selanjutnya: Jadwal pertandingan
Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2024