Medan (ANTARA) - DKI Jakarta meraih emas kedua pada cabang renang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara melalui Elysha Chiloe Pribadi yang turun di nomor 50 meter gaya dada putri.
Dalam persaingan di Kolam Renang Selayang, Medan, Sumatera Utara, Sabtu, Elysha menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 32,73 detik.
Dia mengalahkan wakil Jawa Barat Adellia yang meraih peraih dengan 33,08 detik. Perunggu menjadi milik Nurita Monica Sari asal Jawa Timur yang membukukan 33,30 detik.
Sedangkan juara bertahan sekaligus pemegang rekor nasional 32,13 detik nomor 50 meter gaya dada putri Anandia Treciel Banessae Evato (Jawa Timur) hanya mampu finis di posisi keempat dengan catatan waktu 33,35 detik.
Baca juga: Jadwal lengkap cabang renang pada PON 2024
Dengan hasil ini, DKI Jakarta mengantongi dua medali emas setelah sebelumnya Nicholas Karel Subagyo membuka keran saat tampil di nomor 400 meter gaya bebas putra.
Nicholas menjadi yang tercepat dengan membukukan waktu 3 menit 56,40 detik. Catatan waktu tersebut menjadi rekor baru PON yang sebelumnya milik Aflah Fadlan yang mencatatkannya pada PON 2021 Papua dengan 3 menit 56,69 detik.
Pada 50 meter pertama, Nicholas sempat bersaing sengit dengan Aflah Fadlan. Perlahan tapi pasti, perenang 21 tahun itu mulai meninggalkan lawannya tersebut. Hingga akhirnya menjadi yang pertama dalam perlombaan.
Aflah Fadlan berada di posisi kedua dengan catatan waktu 4 menit 00,07 detik. Sementara perunggu menjadi milik Moch. Akbar Putra Taufik asal Jawa Timur dengan catatan waktu 4 menit 02,41 detik.
Pencapaian Nicholas juga sekaligus menghentikan dominasi Aflah Fadlan yang dalam dua edisi PON sebelumnya selalu terdepan di nomor 400 meter gaya meter putra yakni PON 2016 Jawa Barat dan PON 2021 Papua.
Baca juga: Renang - Felix sumbang emas 50m gaya dada putra kepada tuan rumah
Baca juga: Renang - Izzy Dwifaiva tak terkejar pada nomor 400m gaya bebas putri
Berikut hasil perlombaan renang nomor 50 meter gaya dada putri pada PON 2024 di Kolam Renang Selayang, Medan, Sumatera Utara, Sabtu (14/9/2024):
- Elysha Chiloe Pribadi (DKI Jakarta) - 32,73 detik
- Adellia (Jawa Barat) - 33,08 detik
- Nurita Monica Sari (Jawa Timur) - 33,30 detik
- Anandia Treciel Vanessae Evato (Riau) - 33,45 detik
- Fatimah Anas (Banten) - 35,02 detik
- Grecia Marjorie Hutapea (Sumatera Utara) - 40,25 detik
Pewarta: Muhammad Ramdan
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2024