Medan (ANTARA) - GM Novendra Prihastomo menyumbang emas kedua untuk Jakarta setelah menjadi pengumpul poin terbanyak dalam nomor catur cepat perseorangan putra Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara yang berlangsung di Brastagi, Sumatera Utara.

Dalam pertandingan 9 babak yang berakhir Sabtu sore itu, Novendra mengumpulkan 8,0 poin dari 8 kali nenang dan 2 kali remis.

Dia unggul 1,0 poin dari CM Muhammad Kamalsyah (Kalimantan Barat) yang berhak atas medali perak. Pecatur Jawa Barat FM Arif Abdul Hafiz yang sempat memimpin hingga babak keenam, akhirnya harus puas dengan medali perunggu dengan poin 6,5.

Bagi Novendra, medali emas dari catur cepat yang ia raih merupakan yang kedua setelah sebelumnya pecatur terbaik Indonesia ini menjadi yang terbaik di nomor catur kilat.

Tambahan satu emas dari Novendra sekaligus juga memastikan kontingen Jakarta sebagai juara umum cabang olahraga catur PON 2024, meskipun masih tersisa 4 medali emas yang diperebutkan dari nomor catur standar.

Tim catur Jakarta total sudah mengumpulkan 6 medali emas. Setelah tampil gemilang di Catur kilat dengan menyapu bersih empat medali emas yang di perebutkan, Jakarta menambah 2 emas dari catur cepat, yakni melalui Novendra di perseorangan putra dan di kategori Beregu Putri.

Pada kategori beregu putri, Jakarta yang diperkuat WIM Cecilia, Natalie Liuviann, WIM Laysa Latifah, WFM Khadijah Quratain, WFM Christine Elisabeth, dan WCM Theodora Paulina Walukow, berhak dengan medali emas dengan mengumpulkan 16,0 poin, unggul 1,0 poin dari Jawa Barat yang mendapat jatah perak. Sedangkan perunggu direbut putri Jawa Timur.

Berikut hasil pertandingan nomor catur cepat PON 2024

Perorangan Putri:
Emas – WIM Chelsie Monica Sihite (Kalimantan Timur)
Perak – IM Irine Kharisma Sukandar (Jawa Barat), Perunggu – WIM Ummi Fisabilillah (DK Jakarta)

Beregu Putri:
Emas – DK Jakarta,
Perak – Jawa Barat,
Perunggu – Jawa Timur

Perorangan Putra:
Emas – GM Novendra Priasmoro (DK Jakarta), Perak – CM Muhammad Kamalsyah (Kalimantan Barat),
Perunggu – FM Arif Abdul Hafiz (Jawa Barat)

Beregu Putra:
Emas – Jawa Timur,
Perak – Sumatera Utara,
Perunggu – Kalimantan Tengah

 

Pewarta: Dadan Ramdani
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2024