Banda Aceh (ANTARA) - Tim Kalimantan Selatan (Kalsel) memastikan tempat di babak semifinal usai mengalahkan Papua Pegunungan 5-4 melalui adu penalti setelah mereka bermain imbang 1-1 dalam waktu penuh 90 menit di babak 8 besar sepak bola putra Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh Sumut 2024 di Stadion H Dimurthala, Jumat malam.
Seluruh pemain Kalsel berhasil memasukkan bola dalam lima kesempatan pertama adu penalti, sementara penendang terakhir Papua Pegunungan gagal mencetak gol karena sepakannya terlalu pelan.
Hasil ini membawa Kalsel lolos ke babak semifinal PON Aceh Sumut.
Pertandingan yang dihadiri ratusan penonton di Stadion H Dimurthala Banda Aceh Jumat harus berakhir imbang 1-1 di 90 menit pertama.
Kalimantan Selatan berhasil unggul lebih dulu di menit ke-15 melalui M Said dan gol tersebut dibalas tim Papua Pegunungan melalui M Bahari di menit ke-59.
Baca juga: Jadwal perempat final cabang sepak bola putra PON XXI Aceh-Sumut
Sejak awal laga pertandingan berjalan lamban karena kedua tim saling berhati-hati dalam melakukan serangan karena takut terkena serangan balik.
Pertandingan di Stadion H Dimurthala Banda Aceh ini dihadiri ratusan orang penonton yang hadir sejak Jumat sore.
Kalimantan Selatan mencoba menggebrak pertahanan Papua Pegunungan dan mereka berhasil menjebol gawang Papua di menit ke-15.
Gol itu membawa Kalsel unggul dan semakin dekat ke babak selanjutnya.
Tertinggal satu gol tak membuat Papua Pegunungan patah arang, mereka terus mencoba membangun serangan untuk menyamakan kedudukan.
Beragam serangan yang mereka bangun tapi hasilnya masih belum dapat mengubah keadaan.
Sementara itu Kalsel yang unggul 1-0 bermain lebih sabar dan menunggu. Mereka sesekali melakukan serangan balik ketika Papua Pegunungan gagal melakukan serangan.
Skor ini bertahan hingga babak pertama berakhir dan pertandingan dilanjutkan di babak kedua.
Baca juga: Sepak bola - Sulteng sudah pelajari permainan Aceh jelang 8 Besar
Pada awal babak kedua, Papua Pegunungan tampil lebih trengginas dan mencoba merangsek lini pertahanan Kalimantan Selatan.
Mereka mencoba menyisir sisi kanan dan sisi kiri pertahanan Kalimantan Selatan tapi upaya itu digagalkan lini belakang Kalsel.
Di menit ke-59 Papua Pegunungan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol Bahari.
Gol ini berawal dari tendangan bebas yang didapat di depan kotak penalti dan tak berhasil diredam lini pertahanan Kalsel.
Bola liar dibawa ke sisi kiri pertahanan Kalsel dan pemain Papua Pegunungan memberikan umpan ke tengah kotak penalti dan Bahari yang berdiri bebas langsung menendang bola masuk ke dalam gawang Kalsel.
Berhasil menyamakan kedudukan, Papua Pegunungan semakin percaya diri untuk menyerang pertahanan Kalsel.
Pelatih Kalsel melihat timnya mulai kelelahan mulai mengganti sejumlah pemain, begitu juga Papua Pegunungan yang ingin meningkatkan serangan melakukan penggantian pemain.
Jelang berakhirnya babak kedua, kedua tim saling jual beli serangan untuk mencetak gol tapi gol yang ditunggu tak kunjung datang.
Hingga babak kedua berakhir skor masih imbang 1-1 dan pertandingan dilanjutkan dengan perpanjangan waktu 2 x 15 menit untuk mencari pemenang dalam pertandingan sore ini.
Hingga babak tambahan kedua tim tak mampu menambah gol dan pertandingan harus diakhiri dengan adu penalti.
Lima penendang Kalsel berhasil menunaikan tugas mereka, sementara satu penendang Papua Pegunungan Masya Yulius gagal menjalankan tugasnya.
Hasil ini membuat Papua Pegunungan harus angkat koper dan Kalsel melanjutkan pertarungan mereka di babak semifinal.
Baca juga: Tim sepak bola putra Papua Barat raih kemenangan perdana
Pewarta: Mario Sofia Nasution
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2024