tetaplah mendukung kami dan masa emas akan segera tiba kembali"
Jakarta (ANTARA News) - Manajer sementara Manchester United Ryan Giggs berterimakasih kepada para penggemar dan juga kepada bek Nemanja Vidic yang akan segera pindah ke Inter Milan akhir musim ini.
"Saya ingin mengucapkan terimakasih banyak atas nama semua pemain dan staf pelatih untuk dukungan kalian tahun ini. Terimakasih khusus kepada Nemanja (Vidic) yang akan meninggalkan kita tahun ini. Dia pergi dengan segala doa baik kita agar sukses pada tahun-tahun mendatang," kata Giggs di Old Trafford usai laga kandang terakhir melawan Hull City yang berkesudahan 3-1.
"Kita tahu ini musim yang sulit dan selama bertahun-tahun kita ditaburi sukses yang kami ciptakan namun kalian selalu mendukung tim dan staf, dan saya yakin pada tahun-tahun mendatang kami akan membawa kalian ke banyak lagi sukses," sambung gelandang asal Wales ini.
Salah satu dari anggota "Class of 92" yang legendaris itu meminta penggemar tetap mendukung tim.
"Saya ingin mengatakan tetaplah mendukung kami, kalian telah menyaksikan sekilas tentang masa depan, kami selalu memainkan sepakbola yang atraktif, tetaplah mendukung kami dan masa emas akan segera tiba kembali," kata dia merujuk beberapa pemain muda yang dia turunkan pada laga melawan Hull seperti dikutip BBC.com.
Giggs sangat antusiastis membicarakan para pemain muda, selain juga mengkhawatirkan keadaan Phil Jones yang cedera.
"Saya bilang ketika saya mengambil alih saya ingin membawa kembali kegairahan," kata dia menunjuk tiga remaja yang dia turunkan melawan Hull, yaitu James Wilson, Tom Lawrence dan Adnan Januzaj.
"Kami libatkan para pemain muda berlatih bersama kami dan mereka tak pernah tidak siap. Saya ingin menyegarkan segalanya sejak Sabtu (pekan lalu) dan kami tak pernah membuat mereka turun semangat. James Wilson tidak hanya penuntas, permainan ngototnya sangat bagus dan dia menikmatinya," kata Giggs.
Mengenai Phil Jones, Giggs berkata, "Phil Jones ke rumah sakit. Semoga dia akan baik-baik saja."
Giggs mengaku tak akan mengubah konsentrasinya dengan bekerja di dalam maupun di luar lapangan. "Kita akan lihat apa yang terjadi setelah hari Minggu. Para penggemar tetap mendukung kami".
Tapi bagi kolumnis sepakbola Daily Telegraph Henry Winter menyebut kata-kata Ryan Giggs itu sebagai kata perpisahan dari anggota enam serangkai (David Beckham, Ryan Giggs, Paul Scholes, Philipp dan Gary Neville, dan Nicky Butt) yang masih bertahan main di United tersebut.
"Anda harus melihat bahasa tubuh dia juga. Semua orang di sini (Old Trafford) menganggap itu adalah perpisahan dia," kata Winter.
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014