"Saudara F ini juga sudah dilakukan pengecekan urine, hasil tes urinrnya adalah negatif," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Polisi Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan di Jakarta, Kamis.
Ade Ary mengatakan saat ini proses kasus tersebut masih dalam tahap penyelidikan.
Pelaku inisial F, keluarga beserta para saksi lainnya juga sudah dimintai keterangan dan barang bukti juga telah diamankan. "Ini masih dilakukan pendalaman penyelidikan oleh Satlantas Polres Jaksel," ujarnya.
Baca juga: Sebuah mobil tabrak restoran di Jaksel dini hari tadi
Baca juga: Mobil sedan tabrak apotek di Jalan Senopati Raya
Apalagi pelaku menabrak restoran pada dini hari pukul 04.30 WIB yang sudah seharusnya memiliki kesadaran untuk berhati-hati.
Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Yunita mengatakan pelaku kooperatif dengan mendatangi undangan untuk dimintai keterangan oleh Kepolisian.
"Pengemudi sudah datang pada hari Rabu 11 September 2024. Sudah dilakukan pemeriksaan," ujar Yunita.
di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Minggu dini hari pukul 04.45 WIB.
Kendaraan yang terlibat kecelakaan yaitu Toyota Innova Zenix bernomor BM-1034-AAF yang dikemudikan seorang laki-laki berumur 31 tahun dan berstatus pelajar atau mahasiswa yang tinggal di wilayah Gambir, Jakarta Pusat.
Pewarta: Luthfia Miranda Putri
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024