Jakarta (ANTARA News) - Boyband asal Korea Selatan, SHINee, akan menggelar konser di Jakarta pada 22 Juni mendatang.

"SHINee sudah konfimasi untuk menyelenggarakan konser 22 Juni nanti. Kehadiran mereka bagi para Shawol (penggemar SHINee) dan para penggemar musik Korea di Indonesia sudah dinanti-nanti," kata Franciska Meilani, juru bicara promotor konser Synergism Entertaiment, di Jakarta, Selasa.

Franciska mengatakan dalam konser tur bertajuk "SHINee World III Concert" yang akan berlangsung sekitar tiga jam itu SHINee rencananya membawakan 24 lagu, termasuk "Replay", "You Are My Everything", "Juliette", "Lucifer", "Sherlock", "Fire" dan "Boys Meet U."

Onew, Jong Hyun, Key, Min Ho dan Taemin akan menampilkan lagu-lagu berirama up beat dan gerakan dinamis yang menjadi ciri khas boyband tersebut.

Manajemen SHINee mengatur keseluruhan elemen konser seperti tata lampu dan panggung.

SHINee memulai rangkaian tur ke tiga pada Maret di Seoul, Korea Selatan. Mereka selanjutnya akan mengunjungi banyak negara di Amerika Selatan serta kawasan Asia.

"SHINee World III Concert" di Mata Elang Internasional Stadium (MEIS) Jakarta 22 Juni mendatang merupakan konser pertama boyband itu di Asia Tenggara.

Franciska mengatakan promotor menargetkan bisa menjual 8.000 sampai 9.000 tiket konser itu dan akan menyediakan tiket tambahan jika permintaan melebihi target.

Tiket konser akan dijual dalam empat kategori yakni Festival (Rp1,8 juta), VIP (Rp2,5 juta), Gold (Rp1,25 juta) dan Silver (Rp800 ribu).

Franciska menambahkan tiket konser akan mulai dijual 9 Mei melalui komunitas penggemar yang ditunjuk pihak promotor, 10 Mei (off line) di Gandaria City dan 11 Mei melalui mitra promotor.

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2014