Padang (ANTARA News) - Padang International Film Festival (Piffval) dan Europe On Screen 2014 untuk pertama kalinya digelar di Sumatera Barat yang berlangsung di kota Padang, Senin.
Ketua penyelenggara Piffval 2014, Arzeeel Hameed, di Padang, Senin mengatakan, dalam festival ini akan ditampilkan pemutaran film dari beberapa negara Eropa yang bertujuan sebagai bahan referensi bagi pembuat film atau hanya sekedar rekreasi bagi pemburu film bermutu.
"Acara pemutaran film dilangsungkan di Universitas Andalas Limau Manih dan Universitas Negeri Padang, Air Tawar bekerjasama dengan Unit Kegiatan Mahasiswa Sinematografi Universitas Andalas dan Unit Kegiatan Fotografi dan Film UNP," katanya. Acara ini berlangsung 5-10 Mei dan 15 Mei mendatang.
Dalam kegiatan tersebut akan diputar sejumlah film dari program Europe on Screen 2014 antara lain film dari Spanyol, Austria, Norwegia, Jerman, Hungaria, dan Swiss. Film tersebut bergenre drama, fantasi, biografi, olah raga, komedi, drama romantis, dan drama romantis komedi.
Duta Besar Uni Eropa untuk Indonesia, Olof Skoog, mengatakan film-film tersebut tidak hanya ekspresi menakjubkan dari keragaman budaya tetapi tetapi juga cara yang ampuh untuk mengkomunikasikan ide-ide lintas batas.
"Film-film ini bukan merupakan hasil perhitungan pasar yang rumit dan tidak pula disertai dengan biaya promosi besa-besaran. Tetapi seperti semua karya yang bagus, film-film ini kemungkinan besar akan meninggalkan jejak yang tetap bertahan terus dan tidak sekedar diingat semalam saja. Sebagian dari film-film ini akan menghibur, lainnya akan memprovokasi," paparnya.
Hafiz Husni, seorang inisiator Piffval menyatakan digelarnya Piffval diharapkan menajadi sarana untuk mendukung terwujudnya Padang menjadi salah satu kota film yang sama dengan kota lainnya, berpartisipasi dalam perkembangan film Indonesia secara aktif.
Keberadaan beberapa komunitas film maupun pembuat film indie yang mulai banyak membuat film perlu diapresiasi dengan memberikan ruang pemutaran film yang mereka ciptakan. Mereka juga bisa mendapatkan tempat dalam mengikuti kompetisi film dan bisa melihat berbagai macam film kelas festival dari berbagai sumber sebagai referensi dalam berkarya.
"Diharapkan Piffval mampu menjadi suatu acara tahunan ikonik yang bergengsi dan mampu mengangkat citra kreatif kota Padang di mata penggerak kreatif Indonesia, dan internasional," katanya.
Pewarta: Agung Pambudi
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014