Jakarta (ANTARA) - PLEDIS Entertainment telah mengumumkan bahwa Jeonghan SEVENTEEN akan menjalani tugas wajib militernya (wamil) pada 26 September 2024 dan tidak bisa ikut serta dalam promosi comeback SEVENTEEN Oktober mendatang.
 
"Halo, ini adalah PLEDIS. Kami ingin menyampaikan berita tentang pendaftaran wajib militer Jeonghan yang akan datang, yang dijadwalkan pada tanggal 26 September 2024," tulis PLEDIS melalui akun Weverse resminya, Kamis.
 
Mereka melanjutkan, "Seperti yang telah diumumkan sebelumnya, ia tidak akan dapat berpartisipasi dalam kegiatan promosi untuk album mini ke-12 SEVENTEEN dan tur dunia".

Baca juga: RM dan V BTS terima dukungan dari sahabat saat pendaftaran wamil
 
Namun, Jeonghan akan tampil dalam berbagai konten yang telah direkam sebelumnya.
 
Saat Jeonghan memulai wajib militernya, PLEDIS mengumumkan tidak akan ada acara resmi di hari itu, sehingga penggemar diharapkan untuk tidak datang ke lokasi wajib militer Jeonghan.
 
"Kami mohon agar Anda tidak mengunjungi lokasi wajib militernya. Silakan kirimkan pesan dukungan sepenuh hati Anda untuk Jeonghan melalui Weverse," tulis PLEDIS.

Baca juga: Anggota BTS berangkat wajib militer
 
Sementara itu, SEVENTEEN telah sukses menyelesaikan aktivitas dan tur stadion mereka pada musim semi lalu, dan mereka kini sedang mengerjakan mini album ke-12 yang akan dirilis pada bulan Oktober 2024.
 
Nantinya, lagu-lagu di album terbaru SEVENTEEN tersebut akan dibawakan dalam rangkaian tur dunia "SEVENTEEN (RIGHT HERE) WORLD TOUR" di Korea Selatan, Amerika Serikat, dan Asia. Tidak hanya itu, mereka juga akan menggelar tur dome dan merilis single album di Jepang.

Baca juga: BIGHIT MUSIC mengonfirmasi rencana pendaftaran wamil 4 anggota BTS
 
Namun, untuk promosi comeback dan tur kali ini, Jeonghan tidak akan berpartisipasi di dalamnya. Tidak hanya Jeonghan, anggota SEVENTEEN lainnya, Jun, juga tidak akan berpartisipasi dalam promosi album serta tur dunia di tahun 2024.
 
Meski demikian, 11 anggota SEVENTEEN lainnya dipastikan akan menjalani promosi album dan melaksanakan tur dunia di tahun ini.

Baca juga: WOODZ umumkan akan segera wajib militer pada 22 Januari 2024

Pewarta: Vinny Shoffa Salma
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2024