Melalui Pekan Generasi Hijau, kami ingin mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjaga kelestarian bumi ini. Tanaman yang kita tanam hari ini adalah warisan untuk generasi mendatang
Palangka Raya (ANTARA) - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah (Kalteng), terus berupaya meningkatkan peran pemuda dalam pelestarian lingkungan hidup berkelanjutan melalui Pekan Generasi Hijau 2024.

"Dalam rangka meningkatkan kesadaran dan partisipasi generasi muda untuk menjaga kelestarian lingkungan kami telah melaksanakan aksi nyata," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala DLH Kota Palangka Raya Berlianto di Palangka Raya, Selasa.

Pada aksi nyata tersebut pihaknya bersama Simpul Belajar se-Kota Palangka Raya membagikan bibit tanaman lokal dan buah-buahan secara gratis kepada masyarakat.

Pembagian bibit dan sosialisasi pengelolaan sampah ini, kata dia, diharapkan dapat mendorong masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan dengan mulai menanam bibit tanaman dan menerapkan pengelolaan sampah yang baik.

Baca juga: Menteri LHK soroti pentingnya kembangkan generasi lingkungan

Selain itu,lanjutnya, dilakukan juga sosialisasi mengenai Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2017 tentang Pengelolaan Sampah dan Kebersihan, yang salah satunya dilaksanakan pada akhir pekan lalu.

Berlianto mengatakan Pekan Generasi Hijau ini merupakan bagian dari Program Pendidikan Green Youth Movement (GYM) yang diinisiasi oleh Institut Hijau Indonesia dengan dukungan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

Pekan Generasi Hijau ini menjadi wadah bagi generasi muda untuk belajar, beraksi, dan menyebarkan semangat kepedulian lingkungan. Kegiatan itu, kata dia, diharapkan dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan, baik bagi generasi muda maupun masyarakat umum.

“Melalui Pekan Generasi Hijau, kami ingin mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjaga kelestarian bumi ini. Tanaman yang kita tanam hari ini adalah warisan untuk generasi mendatang,” ucap Berlianto.

Program tersebut bertujuan membentuk generasi muda sebagai pelopor dan duta lingkungan hidup dengan menanamkan nilai-nilai keberlanjutan dan gaya hidup ramah lingkungan.

Baca juga: KLHK ajak generasi muda giat menanam pohon, lindungi bumi

Berlianto menambahkan kegiatan ini merupakan salah satu upaya pemerintah dalam meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan, sekaligus mengajak generasi muda untuk berperan aktif dalam menjaga kelestarian alam.

“Kami berharap kegiatan ini dapat terus berkembang pada masa mendatang dan semakin banyak masyarakat yang terlibat dalam aksi nyata seperti ini," katanya.

Menurut dia, kesadaran mengenai pentingnya menjaga kelestarian lingkungan harus dimulai dari langkah-langkah kecil, seperti menanam pohon dan menjaga kebersihan.

"Ini adalah investasi kita untuk masa depan serta sebagai upaya generasi saat ini memastikan alam tetap lestari dan dapat dimanfaatkan secara berkelanjutan," katanya.
 

Pewarta: Rendhik Andika
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2024