Siauliai, Lithuania (ANTARA News) - Pasukan Amerika Serikat Sabtu tiba di Lithuania. Seperti dilaporkan AFP, akan ada total 600 tentara yang akan dikirim ke kawasan itu untuk menenangkan sekutu-sekutu NATO seiring meningkatnya krisis Ukraina.

Presiden Lithuania Dalia Grybauskaite menyambut kedatangan pasukan Amerika itu sebagai "tindakan penangkalan".

"Kita tahu dalam situasi ini para sahabat sejati kita datang membantu," kata Grybauskaite kepada wartawan setelah sekitar 150 tentara dari Brigade Airborne ke-173 mendarat di pangkalan udara Siauliai.

"Jika ada para tamu kita cedera, itu berarti ada satu konfrontasi terbuka tidak dengan Lithuania tetapi dengan Amerika Serikat," tambahnya.

"Pasukan AS akan ikut serta dalam serangkaian pelatihan sepanjang tahun ini, kata kementerian prrtahanan Lithuania.

Satu kompi lain pasukan AS tiba di Polandia , Rabu dan di Latvia, Jumat dan 150 personil lainnya akan tiba di Estonia , Senin.

Washington Selasa mengatakan pihaknya akan mengirim 600 tentara ke kawasan itu untuk meningkatkan kehdirannya di kawasan itu dan menenteramkan sekutu-sekutu NATO dan mitra-mitra.

NATO juga meningkatkan patroli-patroli udara di negara-negara Baltik yang selama lima dasa warsa berada dibawah pendudukan Sovyet sampai tahun 1991 dan bergabung dengan NATO (Organisasi Perjanjian Atlantik Utara) tahun 2004.

(Uu.SYS/C/H-RN/C/H-AK)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014