Munich (ANTARA News) - Bayern Muncih tampaknya akan mendenda striker Claudio Pizarro setelah dia dihentikan oleh polisi karena mengendara dalam keadaan mabuk, kata klub pada Selasa.
"Kami akan sepakat dengan ini karena kami selalu sepakat dengan hal lain," kata manajer umum Uli Hoeness.
Striker asal Peru itu dihentikan polisi setelah mengunjungi festival bir "Oktoberfest" Munich pada Sabtu malam.
Sebuah tes menunjukkan dalam darahnya terkandung alkohol hingga tingkat 110 mililiter, diatas batas sah di Jerman yaitu 80 mililiter.
Itu dua kali dalam satu tahun Pizarro mengendara dalam kondisi mabuk, demikian DPA.
(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006